MOTOR Plus-online.com - Enggak perlu ribet, modifikasi motor Yamaha Gear 125 dengan modal Rp 5 juta langsung berubah tampan bro.
Pas banget buat para pemilik Yamaha Gear 125 yang bosan dengan tampilan standaran pabrik nih.
Yup, konsep modifikasi motor Yamaha Gear 125 milik Dafa (20) ini bisa jadi inspirasi.
Pria asal Samarinda itu melakukan perubahan pada motornya di beberapa bagian.
Mulai dari pelek, yang sudah menggunakan V-Rossi 14" yang dibalut ban FDR Sport MP 76.
Untuk pengereman, kaliper motor matic bawaan pabrik diganti menggunakan Nissin Samurai.
Kemudian, disc brake alias piringan remnya, Dafa memilih merek MOS.
Untuk headlamp, Dafa mengubah lampu utama standar ke WST Gen 2.
Baca Juga: Yamaha Gear 125 Cakep Pakai Livery F1ZR Caltex, Minimalis Tapi Ngena
Pada bagian mesin, bukan tanpa alasan Dafa memilih untuk tetap standaran.
"Pada bagian mesin sengaja saya tidak memodifikasinya dan tetap standar begitu juga dengan knalpot motor masih menggunakan knalpot standar bawa-an pabrik agar tetap mengutamakan unsur keselamatan dalam berkendara," tuturnya dikutip dari TribunKaltim.co.
Juga di bagian striping bodi, masih menggunakan standar Yamaha Gear 125 versi standar.
"Begitu pula untuk stripping body motor masih menggunakan stripping body standar motor karena memang sudah keren dari pabriknya," ujarnya.
Urusan biaya, Dafa mengaku menghabiskan modal Rp 5 juta untuk modifikasi motor tersebut.
"Total biaya secara keseluruhan modifikasi motor ini habiskan dana sekitar 5 juta-an Rupiah mas tapi sangat memuaskan sesuai dengan konsep yang saya inginkan," kata Dafa.
Nah, kalau menurut brother gimana dengan modifikasi motor Yamaha Gear 125 yang satu ini?
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul "Anak Muda Samarinda ini Lebih Percaya Diri Dengan Kendarai Yamaha Gear 125 Setelah Dimodifikasi"
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR