MOTOR Plus-online.com - Pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia kecelakaan parah di MotoGP Catalunya 2023, setelah dievakuasi pakai ambulans para penonton langsung tepuk tangan.
Francesco Bagnaia mengalami highside pada saat berada di tikungan 2 Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol.
Bahkan, Francesco Bagnaia kena tabrak pembalap dari belakang begitu terjatuh dari motor Desmosedici-GP yang dipakainya.
Kecelakaan yang dialami pembalap Italia itu di saat balapan utama MotoGP Catalunya 2023, Minggu (3/9/2023) baru saja dimulai.
Red flag alias bendera merah pun berkibat setelah kecelakaan yang dialami Francesco Bagnaia di tikungan 2 dan 5 pembalap lainnya di belokan pertama.
Setelah insiden terjadi, para marshal pun langsung mendatangi titik Francesco Bagnaia kecelakaan.
Termasuk sebuah ambulans yang dipakai untuk membawa Pecco, sapaan Francesco Bagnaia ke pusat medis.
Saat ambulans hendak melewati area start, para penonton pun memberikan tepuk tangan sambil berdiri.
Baca Juga: BREAKING NEWS, 6 Ducati Crash Parah di Lap Pembuka MotoGP Catalunya 2023
Seperti pada video yang diupload akun X (Twitter) @motogp.
"Fantastik dari para penggemar. Perkembangan @PeccoBagnaia akan diberitahu lebih lanjut secepatnya," kata akun tersebut.
Tonton video di bawah atau klik LINK INI.
Fantastic from the fans ????
Updates on @PeccoBagnaia will follow as soon as we have them ????#CatalanGP ???? pic.twitter.com/Y3eRn1nBPS
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 3, 2023
Sebagai informasi, Francesco Bagnaia dibawa ke pusat medis untuk dilakukan pengecekan.
Balapan pun kembali dilanjutkan setelah para marshal membersihkan area jatuhnya Francesco Bagnaia.
Termasuk setelah evakuasi 5 pembalap Ducati yang terlibat crash di tikungan pertama sirkuit tersebut.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR