Siap-siap Seminggu Sekali Ada Razia Uji Emisi di Jakarta, Catat Nih Lokasinya

Didit Abdillah - Senin, 4 September 2023 | 07:29 WIB
Wartakotalive.com
Foto ilustrasi. Pemotor Yamaha NMAX menyesal modifikasi motor bagian knalpot, jadi kena tilang uji emisi.

MOTOR Plus-Online.com - Salah satu upaya guna meredam polusi di DKI Jakarta dan sekitarnya adalah melakukan uji emisi kendaraan bermotor yang dinilai tidak layak. 

Dalam beberapa pekan terakhir akan gencar dilakukan razia uji emisi untuk memastikan semua kenaraan bermotor memiliki emisi yang pantas dan tidak berpengaruh besar pada polusi. 

Kepala Dinas LH DKI Jakarta, Asep Kuswanto mengatakan, para pemilik kendaraan diminta segera melakukan uji emisi

Bisa dilakukan di bengkel resmi yang telah bekerja sama dengan Dinas LH DKI Jakarta.

Uji emisi secara mandiri ini juga bisa digunakan sebagai pegangan, di saat pengendara harus terkena razia uji emisi

Karena jika memang emisi yang dihasilan dari motor dan mobil masih layak, maka pihak kepolisian pun tidak akan memberikan tilang. 

"Setiap satu minggu sekali akan kita razia uji emisi. Jadi saya sarankan para pengendara segera uji emisi kendaraannya demi ikut membantu mengurangi polusi udara," ujar Asep

Asep juga mengatakan, kegiatan razia uji emisi merupakan salah satu fungsi jangka pendek yang efektif mengurangi polusi udara di Jakarta.

"Selain uji emisi, kita juga sudah melakukan beberapa upaya pengurangan polusi udara dengan penanaman pohon dan lainnya," Asep menjelaskan. 

Baca Juga: Penyesalan Pemotor Yamaha NMAX Modifikasi Motor Bagian Knalpot, Kena Tilang Uji Emisi

Razia uji emisi ini akan dilakukan secara acak dengan melihat usia mobil dan motor yang melintas. 

Source : Kompas.com
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular