MOTOR Plus-Online.com - Bisa elus dada, ada garansi untuk rangka eSAF di motor matic Honda jika karat dan patah.
Brother MOTOR Plus pengguna motor matic Honda dengan rangka eSAF bisa dikurangi dulu rasa khawatirnya.
Jika menemukan rangka eSAF ada karat bahkan patah, bisa mendapat garansi.
Meski pihak AHM sudah memberikan klarifikasi dan menyebut sedang lakukan investigasi. namun beberapa masyarakat dan pengguna masih merasa khawatir.
Namun pemilik motor matic Honda dengan rangka eSAF bisa elus dada sambil tenang.
Mengutip dari AHM, ada beberapa kerusakan rangka eSAF yang dilindungi garansi, antara lain:
1. Kesalahan proses produksi,
2. Kesalahan bahan atau material produk,
Baca Juga: Honda Mencari Pemilik Rangka eSAF yang Rusak untuk Diperbaiki atau Diganti Cepat Hubungi Kontak Ini
3. Kesalahan konstruksi,
4. Garansi ini hanya berlaku untuk motor Honda yang dirawat secara teratur di bengkel resmi Honda atau AHASS di seluruh Indonesia, sesuai Jadwal Perawatan Berkala yang telah ditentukan dalam buku servis. Apabila motor Honda berpindah tangan, garansi tetap berlaku sepanjang mengikuti ketentuan di buku servis,
5. Garansi rangka berlaku untuk 10.000 Km pertama atau 1 tahun sejak pembelian, tergantung mana yang tercapai lebih dahulu.
Hal ini juga sempat disampaikan oleh Ahmad Muhibbuddin, General Manager Corporate Communication PT Astra Honda Motor (AHM).
Menurut penjelasannya, pihak AHM memberikan masa garansi rangka eSAF selama 10.000 km atau satu tahun untuk para pemilik.
"Selama motor itu masih ada dalam masa garansi, garansinya itu 1 tahun atau 10.000 km, mana yang tercapai lebih awal, tentu nanti akan kami ganti rangkanya," jelasnya.
Muhib menambahkan, jika sudah lewat dari masa garansi (1 tahun) dan rangka keropos, pihaknya akan memeriksa lebih lanjut penyebabnya.
"Ya kita coba nanti periksa lebih detail lagi penyebabnya apa nanti kita lihat apakah ini bisa diberikan kebijakan khusus atau seperti apa itu harus kita pelajari masalah yang dikeluhkan konsumen ketika memang habis masa garansi ya," lanjutnya.
Baca Juga: WNI Iseng Cek Rangka Motor Matic Honda di Jepang, Mirip Rangka eSAF Gak Tuh?
Lanjutnya, jika ada keluhan pada sepeda motor, segera hubungi bengkel resmi Honda terdekat atau menghubungi Contact Center 1-500-989.
"Kami akan melakukan pemeriksaan secara langsung pada setiap unit sepeda motor yang mengalami permasalahan untuk mengetahui penyebabnya dan melakukan penanganannya yang tepat," ungkap Muhib.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR