MOTOR Plus-online.com - Jadi satu-satunya skutik 250 cc Yamaha, motor baru Yamaha XMAX dibanderol dengan harga Rp 68 jutaan di Kalimantan Timur, benarkah unit yang paling laris?
Selain di Jakarta, Yamaha XMAX juga jadi pilihan motor baru buat brother di wilayah lain, termasuk Kalimantan.
Cocok banget buat brother yang doyan touring, Yamaha XMAX bisa diandalkan buat jarak jauh.
Menjadi salah satu peserta, MOTOR Plus menjajal langsung touring sejauh 490 kilometer dari Balikpapan ke Banjarmasin (15-18/9/2023).
Kontur jalan yang ditempuh beragam, mulai dari aspal halus sampai jalanan yang tidak rata.
Di Kalimantan Timur, harga Yamaha XMAX generasi terbaru berada di angka Rp 68.251.000.
Selisih Rp 2 jutaan kalau dibanding harga di Jakarta, Rp 66.000.000.
Fitur-fitur kekinian hadir di skutik 250 cc ini, seperti TFT Infotainment Display, Navigate System, sampai dengan Y-Connect.
Baca Juga: Perbandingan Harga Motor Baru Yamaha XMAX di Jakarta dan Balikpapan, Segini Selisihnya Bro
Bikin penasaran, benarkah motor matic bongsor ini yang paling laku di Kalimantan?
Coordinator Area Teritory 8 (Kalimantan), Khusnul Faris memberikan penjelasan.
"Kalau di sini, relatif untuk area Kalimantan itu rata. LTM (Yamaha Mio Series dan kawan-kawan), cukup lumayan besar, komposisinya berimbang," ungkap Faris, Minggu (17/9/2023).
Faris menuturkan, motor bebek juga tergolong ramai peminat di Kalimantan.
"Kemudian moped antara Vega, Jupiter, MX King Series juga bisa diterima karena memang kawasan di sini kan memang untuk perkebunan," tuturnya.
Untuk unit yang paling laris, Faris mengatakan MAXI Series termasuk laris.
"Yang paling (laris) di sini MAXI Series, cuma tipis saja jadi gapnya enggak terlalu jauh," terangnya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR