MOTOR Plus-online.com - Servis motor Honda berkala di bengkel resmi AHASS ada cara dan tipsnya.
Yaitu tidak antri saat mau servis motor, di Astra Honda Authorized Service Station (AHASS).
Banyak bikers yang servis motor di AHASS merasakan hal itu, terutama di wilayah yang ramai.
Nah, beberapa AHASS sebenarnya punya program, biar konsumen tidak perlu antri menunggu servis.
Bahkan ada yang modal HP, sehingga hemat waktu tidak perlu menunggu, yuk kita absen.
1. Booking Service
Pertama, brother bisa booking service sebelum berangkat ke AHASS terdekat.
Untuk booking, brother bisa mengisi data di website AHASS yang mau dikunjungi.
Ambil contoh Wahana Honda, yang bisa booking via website Wahana Ritelindo.
"Tapi kalau mau lebih mudah, bisa booking via aplikasi Wahana Honda atau WANDA di smartphone," buka Diana Anggraini, Group Head of Corcomm Wahana.
Baca Juga: Terjawab Standar Mekanik Bengkel AHASS Honda Bagaimana, Begini Penjelasan AHM
Kalau mau booking service via WANDA, pertama brother download aplikasinya di Play Store atau App Store.
Lalu login aplikasi serta mengisi identitas, seperti tipe motor sampai nomor HP yang bisa dihubungi.
"Nanti bisa pilih Booking Service, dengan memilih AHASS yang dituju, jam kunjung sampai service motor bagian apa saja," kata Diana.
Uniknya, booking service via WANDA bisa mendapatkan poin Hepigo, yang bisa jadi voucher di jaringan Wahana Ritelindo seperti hotel dan restoran.
2. Layanan Kunjung
Cara kedua servis di AHASS tidak antri, adalah memanfaatkan program layanan kunjung.
"Wahana punya layanan kunjung, jadi bisa servis di rumah maupun kantor," tukas Diana.
Layanan kunjung bisa diakses, menggunakan nomor telepon jaringan Wahana Honda yang daftar-nya bisa dicek DI SINI.
Diberi nama Semok (service motor keliling), standar mekanik dan sparepart juga standar AHASS.
"Biasanya dipakai korporat, tapi perorangan juga dilayani termasuk kondisi darurat," tambah Diana.
3. Pit Express
Bagaimana yang sudah keburu datang ke AHASS, tapi belum sempat booking service?
Bisa pakai Pit Express, yang tersedia di banyak AHASS seperti Wahana Honda Gunung Sahari.
"Layanan ini khusus untuk penggantian oli dan fast moving parts lainnya," jawab Diana.
Fast moving yang dimaksud, seperti ganti kampas rem, servis CVT sampai busi.
Karena servisnya ringan, tidak perlu antri panjang karena prosesnya singkat.
"Seperti layanan lain, Pit Express juga pakai standar mekanik dan sparepart AHASS," tutup Diana.
Nah, banyak kan cara servis motor Honda di AHASS tanpa antri, hemat waktu banget tuh.
Terutama booking service via aplikasi HP, jadi tinggal datang ke AHASS lalu motor siap dilayani.
Solusi banget terutama bikers yang tinggal di kota besar, dimana orang yang mau servis motor banyak banget.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR