MOTOR Plus-Online.com - Sesi latihan atau Practice MotoGP India 2023 (22/9/2023) berjalan semakin ketat sejak awal.
Para pembalap semakin adaptif dengan karakter sirkuit internasional Buddh.
Tak pelak kisaran waktu 1 menit 45 detik semakin sering didapatkan banyak pembalap.
Tidak seperti saat FP1 di kala hanya Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Racing Team) yang satu-satunya mencatatkan 1:45,990.
Marco Bezzecchi juga menjadi tercepat sementara di sesi Practice dan menjadi benchmark.
Marco Bezzecchi mendapatkan perlawanan ketat dari Maverick Vinales, Jorge Martin, dan Luca Marini.
Keempat pembalap ini saling adu catatan waktu untuk jadi yang tercepat.
Marc Marquez (Repsol Honda Team) yang cukup kompetitif pada sesi latihan pertama, kini aga mengendur.
Ia mulai keluar dari 10 besar pada 10 menit terakhir, sehingga terancam kesulitan untuk bisa langsung lolos ke Q2.
Jorge Martin (Prima Pramac Racing) melakukan hot lap yang sangat sensasional karena ia bisa kencang di semua sektor sirkuit Buddh.
Source | : | MotoGP.com |
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Didit Abdillah |
KOMENTAR