MOTOR Plus-online.com - Ajang balap motor road race LFN HP 969 akan kembali tersaji sebentar lagi.
Kali ini LFN HP 969 Road Race Championship akan mengobati para pecinta balap roda dua di Tanah Air.
Gelaran spektakuler LFN HP 969 ini akan digelar pada 29-30 September 2023 di GOR Satria Purwokerto.
RH57 pada hari Jumat dan Sabtu ini (29-30 September 2023) akan turun di kejuaraan Road Race Spektakuler LFN HP969 ini.
Dalam penampilan di kejuaraan ini, RH57 akan berkolaborasi dengan brand tools ternama yakni Yukido Japan Technology.
Yukido Japan Technology sangat mendukung dunia otomotif di Indonesia bersama RH57 yang mempunyai divisi balap Road Race dan Drag Bike.
Rencananya pada gelaran nanti akan tampil dengan menurunkan dua pembalapnya yang di bagi untuk kelas Expert dan Novice.
Sebanyak 5 kuda besi pacu sudah disiapkan team mekanik yang didukung penuh oleh produk terbaik dari Yukido Japan Technologi.
"Untuk pembalap Expert kita bersama Damar Abi Bolang sementara Novice Aqshal Ilham. Damar bawa dua motor 5TP dan MP1. Kalau Ilham full kategori poin Novice,” jelas Bayu Ucil selaku owner tim.
Baca Juga: 2 Bikers Yamaha XMAX Sulawesi Turing Arungi Sumatera Demi Titik Nol
Baca Juga: Yukido Adventure Team Hadir Di Dunia Otomotif Roda Dua Indonesia, Touring Sekaligus Edukasi
Soal motor, pastinya mereka di back up oleh beberapa mekanik profesional yang punya keahlian pada masing-masing kelas dan bagiannya.
“5TP kita tetap dikawal mas Ari V-Reinz, kalau MX-King sama Surf dan Bebek 2 Tak Juns Madura,” tambahnya.
Kolaborasi Yukido Japan Technology X RH57 ini tentu tidak bisa di anggap sebelah mata, karena bisa menjadi kuda hitam di gelaran event ini.
Semua juga terbilang sangat mumpuni untuk kelasnya masing-masing.
“Bismillah, semoga tim kita bisa tampil maksimal dan meraih hasil yang memuaskan,” kata penutup dari Owner Apparell RH57 tersebut.
Buat para pecinta Otomotif dan Pecinta Drag Race mari kita berpartisipasi untuk mensukseskan gelaran event tersebut agar Otomotif Indonesia Maju dan Mendunia.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR