MOTOR Plus-Online.com - Momen kocak terjadi pada pembalap binaan Valentino Rossi, Marco Bezzecchi pada sesi practice MotoGP Jepan 2023 (30/9).
Marco Bezzecchi terjatuh pada kecepatan tinggi dan hendak kembali ke paddock.
Di sana sudah ada kru dari Aprilia Racing Team yang ingin memberinya tumpangan untuk kembali ke paddock.
Karena kru tersebut membawa Vespa GTV yang lebih praktis, tetapi nasib sial tak hanya jatuh saat di sirkuit.
Pembalap Mooney VR46 Racing Team itu juga terjatuh saat hendak naik ke Vespa GTV itu.
Momen ini menjadi lucu karena Vespa GTV memang memiliki bentuk jok ala single seater yang belakanyanya dibuat lancip, ala motor balap.
Alhasil Marco Bezzecchi yang belum duduk sempurna jatuh karena ia duduk di atas cover single seater tersebut.
Setelah kembali naik dan posisinya aman, baru lah ia kembali ke paddock bersama mekanik Aprilia Racing Team itu menunggangi Vespa GTV.
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR