Marc Marquez Bilang Bakal Kesulitan di MotoGP Mandalika 2023, Trauma Pernah Kecelakaan Parah?

Galih Setiadi - Rabu, 4 Oktober 2023 | 15:59 WIB
HRC
Marc Marquez (kiri) beneran bakal kesulitan di MotoGP Mandalika 2023 gara-gara trauma kecelakaan?

MOTOR Plus-online.com - Pernah mengalami kecelakaan parah, jadi alasan Marc Marquez (Repsol Honda) merasa pesimis raih hasil bagus di MotoGP Mandalika 2023?

Siap-siap nonton langsung Marc Marquez di MotoGP Mandalika 2023 yang digelar tanggal 13-15 Oktober 2023.

Apalagi, Marc Marquez sudah mengantongi dua podium di dua seri sebelumnya.

Yaitu saat Sprint Race MotoGP India 2023 (23/9/2023), dan balapan utama MotoGP Jepang 2023 (1/10/2023).

Meski begitu, pemilik gelar juara dunia MotoGP 2019 itu enggak yakin bisa membuat hasil bagus di sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat minggu depan.

Terlebih, kakak Alex Marquez itu pernah kecelakaan parah di MotoGP Mandalika 2022, Minggu (20/3/2022).

MotoGP.com
Marc Marquez sampai terlempar saat kecelakaan di MotoGP Mandalika 2022.

Saat itu, pembalap Spanyol tersebut terlempar dari Honda RC213V di tikungan 7 saat sesi latihan pemanasan atau Warm Up Practice (WUP).

Parahnya insiden membuat rider dengan nomor 93 itu mundur dari balapan.

Baca Juga: Marc Marquez Dibuat Keki Sama 3 Orang Ini Di MotoGP Jepang 2023, Gagal Bikin Angkat Bicara

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular

x