Ada Honda Super Cub Tak Minum Bensin Bisa Jalan 56 Km, Ternyata Motor Kloningan

Yuka Samudera - Sabtu, 7 Oktober 2023 | 19:00 WIB
Motron Cubertino
Motor bebek Honda Super Cub bertenaga listrik. Ternyata cuma motor kloningan.

MOTOR Plus-Online.com - Muncul motor bebek Honda Super Cub bertenaga listrik, tak disangka aslinya motor kloningan.

Motor bebek anti minum bensin ini memang sekilas mirip Honda Super Cub, motor bebek ikonik dari Honda.

Bedanya, motor bebek ini menggunakan tenaga listrik sebagai penggerak utamanya.

Kenalan sama motor listrik Motron Cubertino yang dipasarkan di Yunani, Eropa.

Mengutip 2banh.vn, memang desain motor listrik ini seperti menjiplak Honda Super Cub milik Honda.

Gaya retro modern khas Super Cub turut dimiliki oleh motor listrik Motron Cubertino ini.

Makanya jangan heran jika garis bodi dan bentuk headlamp serta jok utama motor listrik ini mirip dengan Honda Super Cub C125.

Bedanya, di bagian setang terdapat dua handle rem karena sejatinya motor listrik ini tak membutuhkan pedal transmisi atau pedal rem belakang.

Baca Juga: Modifikasi Motor Honda EM1 E Jadi Motor Wara-wiri Marc Marquez di MotoGP Jepang 2023

Cara pengoperasian rem di motor bebek ini mirip dengan motor matic, yaitu terdapat di tangan baik rem depan dan belakang.

Headlamp bulat LED dan lampu sein LED menghiasi area fascia depan motor listrik ini.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular