MOTOR Plus-online.com - Salah satu produsen part dan aksesoris manufaktur, Superfly meluncurkan pelek baru di Indonesia dengan harga mulai Rp 1,8 juta, lumayan untuk modifikasi motor nih.
Tambah lagi referensi brother untuk modifikasi motor, terutama yang ingin mengganti pelek.
Superfly mengenalkan pelek baru dengan model palang empat pada Minggu (8/10/2023) di Jakarta Utara.
Bukan pelek sembarangan, Project X atau pelek palang 4 bikinan Superfly diklaim model pertama di dunia.
Enggak cuma itu, bahan yang dipakai juga diklaim ringan, bro.
"Kita punya pelek 4 palang pertama di dunia. Pelek ini terbuat dari baja sehingga sangat ringan," kata salah satu perwakilan Superfly Indonesia, Rachel pada saat launching.
Perusahaan yang sudah berdiri sejak 1987 itu menawarkan beberapa pilihan warna buat pelek tersebut.
Mulai dari White, Nardogray, Black, Gold, dan Chameleon Blue Purple.
Baca Juga: Sultan Pengen Modifikasi Motor, Pelek Karbon Seharga 3 Honda BeAT Bisa Dibeli
Adapun pelek tersebut bisa dipakai di beberapa motor bebek dan matic.
Untuk motor bebek, ada Yamaha Jupiter MX 135, Jupiter Z1, Honda Supra GTR/Sonic 150R, dan Yamaha MX King 150.
Sementara motor matic bisa untuk Yamaha Mio M3, Honda Vario, Honda BeAT dan Scoopy, dan Yamaha Aerox V1/V2.
Untuk harga, pelek tersebut paling murah Rp 1.800.000 untuk Yamaha Jupiter MX 135.
Berikut daftar harga pelek baru Superfly:
Perlu brother catat, pembelian pelek degan warna Nardogray tambah Rp 150.000, kalau warna Charmeleon Rp 300.000
"Kita ada e-commerce juga di Shopee dan Tokopedia, bisa diketik 'Superfly Official'," ajaknya.
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR