BREAKING NEWS Mario Aji Resmi Naik Kelas Moto2 Tahun Depan Diumumkan Jelang MotoGP Mandalika 2023

Galih Setiadi - Kamis, 12 Oktober 2023 | 20:30 WIB
Twitter.com/honda_team_asia
Mulai musim depan, Mario Aji naik ke Moto2, pengumumannya jelang MotoGP Mandalika 2023.

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Indonesia yang membela tim Honda Team Asia, Mario Aji resmi naik ke Moto2 musim depan, pengumuman disampaikan sebelum MotoGP Mandalika 2023.

Tepat hari ini, Kamis (12/10/2023) atau menjelang MotoGP Mandalika 2023, ada kabar gembira, bro.

Yang diharapkan kejadian juga, salah satu pembalap Moto3, Mario Suryo Aji alias Mario Aji resmi naik kelas ke Moto2 pada musim depan.

Sementara itu, rekan setimnya, Taiyo Furusato akan satu tim dengan pembalap asal Thailand, Tatchakorn Buasri.

Sebagai informasi, Tatchakorn Buasri merupakan pembalap Red Bull Rookies Cup kelahiran Samutprakan, Thailand pada 26 Maret 2001.

Di Moto2 2024, Mario Aji bakal berduet dengan pembalap kelahiran Thailand, Somkiat Chantra.

Kebersamaan Somkiat Chantra dan rider asal Jepang, Ai Ogura menjadi terakhir kali di musim ini.

Adapun Ai Ogura pindah ke MT Helmets menemani Sergio Garcia sudah diumumkan pada bulan lalu.

Baca Juga: Isengnya Mario Aji ke Pembalap Moto2, Paksa Makan Masakan Indonesia Eh Malah Doyan

Dalam kesempatan yang sama, pihaknya juga mengumumkan Fadillah Arbi Aditama mendapatkan wild card, balapan untuk Honda Team Asia.

Pengumuman itu resmi disiarkan Honda Team Asia lewat fitur Live Instagram maupun Facebook.

"Pertama-tama saya ucapkan terima kasih kepada Honda Team Asia dan Astra Honda atas pemberian peluang dan kesempatan emas," kata Mario Aji di saat press conference.

Bagi Super Mario, julukan Mario Aji, kenaikan ke Moto2 merupakan kebanggaan sekaligus tantangan.

"Saya sudah menunggu dan akhirnya kami resmi naik ke Moto2. Bagi saya, ini merupakan kebanggaan dan saya akan melakukan yang terbaik di musim depan. Saya akan tetap belajar di setiap seri balapan," tuturnya.

Pada musim depan, Mario Aji berencana mengganti nomor start dari 64 menjadi 34.

"Saya naik kelas yang berarti tantangan baru untuk saya. Di setiap seri balapan, saya akan fokus dan terima kasih untuk keluarga saya yang sudah datang," bilang pembalap kelahiran Madiun, Jawa Timur itu.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular