MOTOR Plus-online.com - Merek motor listrik Charged baru saja meluncurkan tiga motor listrik baru untuk pasar Indonesia.
Acara peluncuran ini dilakukan di Sirkuit Internasional E Prix Jakarta di daerah Ancol, Rabu (18/10/2023).
Ada tiga motor listrik baru yakni Rimau Bumblebee, Rimau Ecru, dan Maleo Latte.
Motor listrik ini merupakan hasil kolaborasi eksklusif dengan merek motor listrik Vmoto.
Acara ini juga diikuti oleh juara dunia MotoGP tiga kali Jorge Lorenzo.
"Dengan teknologi kinerja canggih dan catatan keamanan yang terbukti, motor ini memiliki arti yang sebenarnya dalam memandu komunitas berkendara Indonesia menuju sepeda motor listrik." ujar Lorenzo yang kini menjadi duta motor listrik.
CEO Charged, Joel CY Chang mengatakan peluncuran tiga motor listrik ini karena udara yang makin berbahaya akibat emisi dari motor konvensional terutama di Jakarta.
"Tapi tantangannya adalah bagaimana memberikan motor listrik yang bagus dalam kinerja, jarak tempuh, kualitas dan keamanan tapi harganya terjangkau," tegasnya.
Baca Juga: Charged Asia Hadirkan Lebih dari 1.000 Motor Listrik, Ada 3 Tipe Jarak Tempuh Terjauh 200 Km
Untuk tipe Rimau diklaim memilik jarak tempuh 200 kilometer dengan kecepatan maksimal 95 Km/jam untuk dua baterai.
Sementara untuk tipe Maleo bisa menempuh jarak 120 kilometer dengan kecepatan 70 Km/jam untuk satu baterai.
Kalau pakai dua baterai bisa sampai 240 Kilometer.
Untuk harganya Rimau dijual dengan harga IDR40,8 juta, sementara Maleo seharga IDR34,8 juta masing-masing dengan satu baterai.
"Peluncuran "Ride for Our Future" ini meresmikan misi dan visi kami untuk memiliki 10 juta kendaraan listrik dalam 10 tahun," tambah Joey CY Chang.
"Hal ini karenasejalan dengan tujuan ambisi Indonesia untuk mencapai emisi nol bersih (NZE) pada tahun 2050," bilangnya.
"Charged Indonesia sendiri sudah mendirikan pabrik yang sepenuhnya ditenagai oleh energi terbarukan pada Desember 2022 lalu dan sejak peluncuran perdananya pada Januari 2023, kami telah menerjunkan lebih dari seribu sepeda motor listrik yang telah menempuh lebih dari 10 juta kilometer di berbagai medan," tutupnya.
Penulis | : | Uje |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR