Hasil Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023, Pembalap Indonesia Veda Ega Pratama Bikin Deg-degan

Ardhana Adwitiya - Sabtu, 28 Oktober 2023 | 18:35 WIB
YouTube/Asia Talent Cup
Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023 berlangsung seru, pertarungan Veda Ega Pratama lawan 4 pembalap lain.

MOTOR Plus-online.com - Balap pertama atau Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023 di Sirkuit Buriram berlangsung seru, Sabtu (28/10/2023).

Paling jadi sorotan pastinya perebutan juara pertama.

Ada 5 pembalap yang bertarung, yakni Veda Ega Pratama, Amon Odaki, Jakkreephat Phuettisan, Shinya Ezawa, dan Zen Mitani.

Pembalap Indonesia Veda Ega Pratama start dari pole position langsung melesat memimpin balap.

Masuk lap ke-3, Veda Pratama mendapat tekanan dari Phuettisan.

Pembalap asal Gunung Kidul, Jogjakarta itu terus membendung serangan Phuettisan, Odaki, Mitani dan Ezawa

Masuk lap 5, Veda Pratama melebar dan turun ke P5.

Untungnya ia berhasil bangkit ke posisi terdepan.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Veda Ega Pratama Tak Kalah Dari Pecco vs Martinator di MotoGP Thailand 2023, Sejarah Indonesia Pecah

Rupanya persaingan antara 5 pembalap itu belum selesai.

Kelimanya saling tukar posisi, banyak aksi overtake yang bikin deg-degan penonton.

Sampai akhirnya pada lap terakhir, tikungan terakhir jadi penentu pemenang.

Veda Ega Pratama yang memimpin disalip Jakkreephat Phuettisan dan Shinya Ezawa dari dalam.

Tiba-tiba bagian belakang Ezawa menyenggol fairing depan Veda.

Akhirnya Jakkreephat Phuettisan berhasil menang di negerinya sendiri.

Disusul Shinya Ezawa kedua dan Amon Odaki ketiga.

Sedangkan Veda Ega Pratama harus puas finis P5.

Belakangan, FIM Steward sedang menyelidiki insiden antara Shinya Ezawa dan Veda Ega Pratama.

Namun sampai penyerahaan trofi pemenang, tidak ada update hasil balap.

Berikut hasil Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023:

YouTube/Asia Talent Cup
Hasil Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023.

YouTube/Asia Talent Cup
Hasil Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023.

YouTube/Asia Talent Cup
Hasil Race 1 Asia Talent Cup Thailand 2023.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular