Aneh, Gacor di MotoGP dan WSBK Tapi Penjualan Ducati di Seluruh Dunia Malah Turun

Ardhana Adwitiya - Jumat, 3 November 2023 | 14:10 WIB
Ducati.com
Ilustrasi diler motor Ducati.

MOTOR Plus-online.com - Ducati jadi pabrikan yang unggul di kejuaraan dunia MotoGP dan WSBK.

Walau rajin juara di MotoGP dan WSBK, ternyata angka penjualan Ducati di seluruh dunia menurun.

Fakta kalau Ducati masih belum terkalahkan di kejuaraan balap motor nomor satu di dunia.

Lihat saja kandidat juara dunia MotoGP musim ini, Francesco Bagnaia dan Jorge Martin sama-sama menggeber motor Desmosedici GP23.

Ducati juga sudah mengunci gelar juara dunia konstruktor MotoGP 2023.

Sementara di kejuaraan WSBK alias World Superbike, Ducati sukses meraih gelar juara dunia konstruktor dan pembalap bareng Alvaro Bautista.

Ducati.com
Pembalap Ducati Alvaro Bautista sabet gelar juara dunia WSBK 2023.

Meski mendominasi ajang balap dunia, faktanya tidak membuat penjualan motor Ducati melonjak.

Mengutip Rideapart.com, Ducati mengumumkan telah menjual 47.867 motor selama sembilan bulan pertama tahun 2023 atau sampai September lalu.

Sementara pada periode yang sama tahun 2023, pabrikan yang berbasis di Borgo Panigale, Italia itu menjual 49.858 motor.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular