MOTOR Plus-Online.com - Netizen atau warganet Indonesia marah-marah pada kolom komentar siaran langsung ARRC China 2023 (4/11/2023).
Siaran langsung ARRC China 2023 sedang menayangkan Race 1 kelas Asia Production 250 (AP250) saat itu.
Pembalap muda Indonesia, Veda Ega Pratama memimpin telak balapan itu sejak balapan dimulai.
Sebagai pole position, Veda Ega sudah memimpin sejauh 8 detik sampai balapan menyisakan tiga lap.
Namun ia diwajibkan melakukan ride through penalty di dua lap terakhir dengan masuk ke area pit lane.
Ini membuat netizen khususnya yang dari Indonesia marah-marah karena merasa Veda tidak melakukan kesalahan.
Lantaran tidak ada jump start atau area track limit di sirkuit Zhuhai sebagai lokasi ARRC China 2023.
Nyatanya ini adalah penalty yang harus dilakukan Veda Ega usai terlibat insiden dengan rekan setimnya di Astra Honda Racing Team (AHRT), Rheza Danica saat seri ARRC Jepang di sirkuit Sugo lalu.
Veda seharusnya melakukan long lap penalty pada seri ARRC Mandalika di bulan Agustus, tetapi ia absen karena ada tes pramusim Asia Talent Cup (ATC).
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR