MOTOR Plus-Online.com - Dua pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia dan Enea Bastianini sudah saling sikut di start Sprint Race MotoGP Malaysia (11/11/2023).
Kedanya saling bersebelahan saat tikungan pertama sirkuit Sepang, tetapi Francesco Bagnaia bisa unggul di tikungan kedua.
Enea Bastianini melebar dan membuatnya dengan mudah disusul Alex Marquez (Gresini Racing Ducati) untuk posisi ketiga.
Jorge Martin (Prima Pramac Racing) yang melakukan start buruk, berusaha recovery sepanjang lap pertama.
Ketertinggalan 13 point di klasemen membuat Jorge Martin ingin melakukan segala peluang untuk bisa finish di depan Bagnaia.
Marc Marquez yang start dari posisi ke-20 juga melakukan start yang baik.
Hanya dua lap pembalap Repsol Honda Team itu sudah di posisi 13 dan berusaha menembus 10 besar untuk mendapatkan point.
Saat Marc Marquez sudah di posisi 11, ia justru terjatuh dan harus kembali melanjutkan balapan dari posisi paling belakang.
Bagnaia melebar di sisa empat lap pada sektor terakhir sirkuit Sepang.
Baca Juga: Fakta Start Balapan MotoGP Malaysia yang Terburuk Dalam Karier Marc Marquez
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Didit Abdillah |
KOMENTAR