MOTOR Plus-online.com - Mario Suryo Aji jadi pembalap yang disorot di Moto3 Malaysia 2023.
Apalagi Mario Aji saat kualifikasi berhasil finish depan rekan setimnya, Taiyo Furusato.
Memang, dengan catatan waktu 2 menit 12,855 detik, Mario Aji harus puas start posisi ke-23.
Makanya target Mario Aji tidak muluk-muluk, yaitu bisa mendapat poin di MotoGP Malaysia.
Balapan dimulai dengan kejutan dari Collin Veijer, pembalap tim Husqvarna yang melesat saat start.
Posisi terdepan selanjutnya dipimpin Jaume Masia, yang ditempel ketat Ayumu Sasaki, rekan setim Collin Veijer.
Lalu terjadi kecelakaan yang menimpa banyak pembalap, yaitu David Alonso, Dani Holgado, Diego Moreira, Taiyo Furusato sampai Riccardo Rossi.
Kelas Moto3 memang dikenal paling ketat, dan rutin terjadi aksi salip sampai senggolan.
Seperti aksi David Munoz, pembalap tim BOE Motorsports yang mencoba menyalip Jaume Masia sampai hampir highside.
Deniz Oncu, pembalap Ajo KTM juga mencoba merengsek maju, mengejar Jaume Masia, Ayumu Sasaki dan Collin Veijer.
Baca Juga: Race 2 ATC Malaysia 2023 Veda Ega Pratama Resmi Jadi Juara Asia dan Rekor Baru
Collin Veijer sendiri bikin kejutan karena menempel Ayumu Sasaki, bahkan bisa memimpin balapan.
Akhirnya pembalap Belanda ini meraih kemenangan pertamanya di Moto3.
Posisi kedua direngkuh Ayumu Sasaki, yang makin menempel posisi klasmen yang dipegang Jaume Masia.
Selisih poin antara Jaume Masia dan Ayumu Sasaki, cuma 13 poin sehingga bakal seru nih perebutan titelnya.
Sedangkan Mario Aji finish posisi ke-19, di depan pembalap tuan rumah Syarifuddin Azman.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Reyhan Firdaus |
KOMENTAR