Hasil Race MotoGP Qatar 2023, Pertama Kalinya Italia Mantap Sapu Bersih Podium

Joni Lono Mulia - Senin, 20 November 2023 | 05:55 WIB
MotoGP
Pembalap Italia invasi podium MotoGP Qatar 2023, Fabio Di Giannantonio (tengah), Francesco Bagnaia (kanan) dan Luca Marini (kiri) sapu bersih podium

MOTOR Plus-online.com - Hasil race MotoGP Qatar 2023 di sirkuit Lusail menghadirkan kejutan bukan hanya ada juara baru musim ini berkat Fabio Di Giannantonio, namun juga pertama kali Italia sapu bersih podium.

Podium race MotoGP Qatar 2023 diisi pembalap MotoGP Italia sebut saja Fabio Di Giannantonio pemenang, Francesco Bagnaia posisi kedua dan Luca Marini peringkat ketiga.

Uniknya podium MotoGP Qatar 2023 di sirkuit Losail, Minggu (19/11/2023) suguhkan warna Italia yang amat kental. 

Bagaimana tidak, podiumnya disapu bersih motor MotoGP dari Italia. 

Tambah komplet motor MotoGP Ducati yang podium di MotoGP Qatar 2023 adalah semuanya pembalap Italia.

Hasil pembalap Italia gasak podium MotoGP musim ini menyamai torehan pembalap Spanyol sapu bersi podium di MotoGP Catalunya 2023 silam.

Podium MotoGP Catalunya 2023 podium disabet Aleix Espargaro, Maverick Vinales dan Jorge Martin di podium 1, 2 dan 3.

Sebelum MotoGP Qatar 2023, pembalap Spanyol di atas angin ketimbang pembalap Italia karena belum sekalipun pembalap Italia sukses sapu bersih podium.

Meskipun bicara motor MotoGP yang paling berjaya sudah dipastikan motor MotoGP buatan Italia, yaitu Ducati Desmosedici GP.

Podium MotoGP Qatar 2023 membuat pembalap Italia mengimbang pencapai pembalap Italia di musim ini urusan sapu bersih podium.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular