Kesempatan Terakhir Marc Marquez di MotoGP Valencia 2023 Tidak Jadi Musim Terburuk

Didit Abdillah - Rabu, 22 November 2023 | 18:10 WIB
Box Repsol
MotoGP Valencia 2023 jadi kesempatan terakhir Marc Marquez agar tidak menjadi musim balapan terburuk dalam sejarah hidupnya.

MOTOR Plus-Online.com - Putaran terakhir, MotoGP Valencia 2023 (24-26/11/2023) jadi kesempatan terakhir Marc Marquez perbaiki catatan poinnya. 

Hal ini karena MotoGP 2023 menjadi musim terburuk dalam sejarah Marc Marquez berkiprah di kelas premier MotoGP

Dari 19 balapan yang sudah digelar tahun ini, total poin yang didapat Marc Marquez baru mencapai 89 angka. 

Tentu saja menjadi musim terburuk Marc Marquez karena masih kurang 11 angka untuk setidaknya menembus 100 poin seperti tahun-tahun sebelumnya. 

Bahkan di tahun 2022 saja, Marc Marquez yang tidak balapan tujuh ronde karena cedera dan operasi.

Pembalap kelahiran 17 Februari 1993 itu bisa finis di peringkat 13 klasemen dengan total 113 poin

Tahun ini dari 20 seri dengan dua kali balapan setiap pekan, tentu saja 89 poin adalah angka yang sedikit. 

Terlebih Marc Marquez hanya absen tiga seri saja di tahun ini kala ia menjalani operasi lengan kanan di Amerika Serikat. 

"Kita datang ke Valencia dengan segala macam kesulitan dan kemudahan yang sudah saya lalui sepanjang tahun ini," tutur Marc Marquez

"Valencia adalah salah satu sirkuit yang saya suka, tentu saja saya menargetkan asil bagus di MotoGP Valencia 2023," lanjutnya dilansir dari Crash.Net. 

Penulis : Didit Abdillah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular