MOTOR Plus-online.com - Gara-gara hutang seorang pria ditembak debt collector di Jawa Tengah.
6 peluru pistol milik debt collector bersarang, padahal korban sudah membayar hutang.
Setelah penembakan itu, korban langsung menyelamatkan diri dan melaporkan kasus penembakan ke polisi.
Aksi brutal debt collector sampai nekat menembak korban setelah terjadi salah paham.
Letusan pistol membuat korban terluka dan harus menjalani operasi.
DA (31), warga Kelurahan Berjo, Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah (Jateng), menjadi korban penembakan yang dilakukan debt collector berinisial SA (30).
Pelaku menembak korban menggunakan airsoft gun sebanyak enam kali pada Kamis (23/11/2023).
Akibat kejadian itu, korban mengalami luka tembak.
Usai peristiwa tersebut, korban dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kartini, Karanganyar.
Baca Juga: Tegas OJK Batasi Jam Kerja Debt Collector Dilarang Keras Tarik Paksa Motor di Atas Jam Segini
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR