MOTOR Plus-Online.com - Motor sport naked yang masih cukup dicari saat ini adalah Yamaha V-ixion.
Namun Yamaha V-ixion generasi kedua atau V-ixion Advance yang belum menggunakan VVA dan slipper clutch yang cukup dicari.
Lantaran posisi duduknya yang tidak terlalu menunduk layaknya motor sport, sehingga masih cukup nyaman untuk berkendara jarak jauh.
Jika Yamaha V-ixion generasi ketiga yang sudah menggunakan VVA dan slipper clutch, posisi duduknya sudah agak merunduk.
Yamaha V-ixion Advance ada yang dilelang dengan harga awal tawaran Rp 4,2 juta dan uang jaminan Rp 1,6 juta.
Lokasinya berada di Purwakarta, Jabar dan jika dilihat dari pelat nomor berwarna merah memang bekas inventaris motor dinas pemerintahan.
Berdasarkan data yang dilampir dari lelang.go.id, Yamaha V-ixion ini masih cukup lengkap dari dokumen-dokumen.
Kondisi STNK dan BPKB masih ada atas nama instansi terkait.
Meskipun tidak dijelaskan apakah pajaknya menunggak atau tidak.
Baca Juga: Ini Model Rangka yang Dipakai Yamaha Jadi Motor Terlaris untuk Tipe Sport
Source | : | Lelang.go.id |
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR