Driver Ojol Kena Hipnotis di Jakarta Utara Baru Sadar dan Menangis Usai Motor Raib

Uje - Rabu, 29 November 2023 | 17:36 WIB
@infodepok
Ojol kena hipnotis di Tj Priok

MOTOR Plus - online.com Driver ojek online (ojol) kena hipnotis di Jakarta Utara pada Senin (27/11) lalu.

Driver ojol asal Depok bernama Herman asal Depok kena hipnotis dan kehilangan motor serta handphone setelah mengantar penumpang di daerah Tj Priok, Jakarta Utara.

Cerita Herman yang kena hipnotis ini diunggah di akun @infodepok_id

Diketahui ia ditemukan berjalan sendirian di daerah Tanjung Priok di sekitar RS Sukmul.

Ia mengatakan diminta penumpang diantar ke RS Sukmul sebelum kehilangan motor dan handphone.

Saat ditanyakan oleh rekan sesama ojol, ia langsung sadar dan menangis.

Herman mengaku diminta seorang pria bertubuh tinggi dan mengenakan masker dan sweater hitam serta celana jeans.

Saat itu Herman sedang mencari penumpang di dekat RS Koja atau sekitar 2,4 Km dari lokasi.

Baca Juga: Lolos dari Maut Pelajar Pemotor Yamaha Vixion di Jawa Timur Terlibat Kecelakaan Beruntun, Korban Sempat Terseret Truk

Pria tersebut kemudian meminta diantarkan oleh Herman tapi tidak lewat aplikasi.

Karena jarak tidak terlalu jauh dan tidak curiga maka Herman mengiyakan permintaan pria tersebut.

Saat sudah dekat RS Sukmul di Jl. Tawes, penumpang tersebut meminta diarahkan ke gudang kontainer yang tidak jauh dari lokasi.

Tapi saat itu Herman terkena hipnotis oleh pelaku.

Kemudian motor dan handphone juga dibawa kabur oleh pelaku.

Dalam kondisi linglung, Herman pun mencari pos satpam terdekat.

Tak menemukan orang sama sekali, Herman akhirnya berjalan kaki sejauh nyaris 1 Km.

Ia baru bertemu rekan-rekan sesama ojol di Jl. Enggano dan saat itu sudah pukul 22.00.

15 menit istirahat, Herman baru sadar dirinya dihipnotis hingga semua barang berharganya raib.

Dengan segera, Herman pun menelepon istrinya.

"Yang, aku motornya enggak ada sama handphone, aku dihipnotis, aku di Tanjung Priok," kata Herman sembari menangis.

Kepada para driver ojol, Herman pun menceritakan ciri-ciri pria yang tadi menghipnotisnya.

Setelah kejadian itu, Herman pun diantar ke wilayah Kota Tua dan diberikan ongkos.

Dengan perasaan campur aduk, Herman pun pulang ke rumah menggunakan KRL.
Herman tiba di rumahnya kawasan Depok sekira pukul 23.50 Wib.

Source : TribunJabar.id
Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular