MOTOR Plus-online.com - Setelah mobil rem mendadak dua pemotor terjatuh dan salah satunya meninggal dunia, kejadian di Gresik.
Kecelakaan tersebut melibatkan sebuah mobil dan dua pengendara motor alias pemotor.
Mulai dari pemotor Honda Vario dengan nomor polisi W 6971 HS yang dikendarai Eko Bagus Prasetyo (28).
Kemudian, korban lain bernama Septian Rangga Himawan (25) yang mengendarai motor bernomor polisi W 2915 DB.
Insiden yang menewaskan salah satu pemotor tersebut terjadi di Jalan Raya, Kecamatan Cerme, Gresik Jawa Timur.
Salah satu pemotor meninggal dunia imbas peristiwa yang terjadi pada Selasa (28/11/2023) itu.
Hal tersebut disampaikan Kanit Gakkum Sat Lantas Polres Gresik, Iptu Tita Puspita Agustina.
"Kejadiannya tadi malam (Selasa, 28/11/2023) sekira pukul 18:15 WIB. Satu orang meninggal dunia, satu orang lainnya mengalami luka ringan," kata Tita, Rabu (29/11/2023).
Kejadian berawal saat Eko mengendarai motor dari arah selatan menuju utara melakukan pengereman mendadak.
Karena saat itu, ada mobil yang mengurangi kecepatan secara tiba-tiba.
"Itu mengakibatkan korban terjatuh dengan luka memar di kepala," kata Kapolsek Cerme, Iptu Andik Asworo dikutip dari Kompas.com.
Bersamaan dengan jatuhnya Eko, Septian melaju dari arah belakang dengan kecepatan tinggi.
Diduga tidak bisa mengendalikan kendaraan, Septian terjatuh dengan posisi kepala terbentur ke aspal dan helm yang dikenakan terlepas.
"Sehingga mengakibatkan pendarahan di bagian kepala dan akhirnya korban meninggal dunia di lokasi kejadian. Kedua korban selanjutnya dibawa ke RSUD (Rumah Sakit Umum Daerah) Ibnu Sina Gresik," kata Andik.
Sementara itu, korban atas nama Eko dilakukan perawatan medis atas luka memar yang dialami.
Untuk korban atas nama Septian dimintakan untuk visum et repertum jenazah.
Kepolisian mengimbau kepada para pemotor untuk berhati-hati dan tetap waspada saat berada berkendara di jalan raya.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mobil Rem Mendadak, Dua Pengendara Motor Terjatuh dan Satu Orang Tewas"
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR