MOTOR Plus-online.com - Race 1 kelas Asia Superbike 1000 (ASB1000) kejuaran Asia Road Racing Championship Thailand 2023 berlangsung seru, Sabtu (2/12/2023).
Balap ARRC Thailand 2023 berlangsung di Sirkuit Buriram.
Sebelumnya pada sesi kualifikasi, pembalap Indonesia Andi Farid Izdihar alias Andi Gilang berhasil jadi yang tercepat.
Alhasil Andi Gilang menempati start terdepan alias pole position.
Meski mampu memimpin beberapa lap awal, pembalap lulusan Astra Honda Racing Team (AHRT) itu belum bisa membendung kekuatan Markus Reiterberger.
Sang juara Asia itu berhasil merebut posisi pemimpin balap dari Andi Gilang.
Meski sempat turun ke P3, pembalap nomor start 23 itu berhasil menyerang Azlan Shah Kamaruzaman dari P2.
Tak lama, giliran rekan setim Andi Gilang, yakni Zaqhwan Zaidi naik ke P2.
Baca Juga: Breaking News, Kecelakaan Parah di ARRC Indonesia 2023, Pembalap Indonesia Nyaris Jadi Korban
Dengan gap 1,7 detik, Andi Gilang terus berjuang mengejar Markus Reiterberger yang memimpin balapan.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ardhana Adwitiya |
KOMENTAR