MOTOR Plus-online.com - Enggak nyangka Marc Marquez menyabet sebuah gelar di MotoGP 2023, bikin penasaran bukan rider dengan crash terbanyak apalagi juara dunia.
Jelas bukan juara dunia, dari klasemen MotoGP 2023 saja Marc Marquez berada di luar 10 besar, tepatnya 14 dengan 96 poin.
Meskipun Marc Marquez jadi pembalap MotoGP 2023 yang paling sering crash atau kecelakaan, yaitu 29 kali, tapi bukan itu yang MOTOR Plus maksud.
Daripada penasaran, yuk simak fakta pembalap yang akan membela tim satelit Ducati, yakni Gresini Racing di MotoGP 2024 itu sampai selesai.
Belum lama ini, pembalap dengan nomor 93 tersebut menghadiri sebuah acara di Liverpool, Inggris.
Ternyata, pembalap kelahiran Spanyol itu menyabet gelar dalam ajang Agostini Fan Award 2023.
Sebagai rider Repsol Honda, mantan rekan setim Joan Mir itu meraih penghargaan pembalap dengan aksi menyalip terbaik.
Penghargaan yang juga dinilai dari hasil suara para penggemar tertuju pada aksi peraih juara dunia MotoGP 6 kali itu di Sprint MotoGP Prancis 2023.
???? @marcmarquez93 didn't finish the season empty-handed as he won the Agostini Fan Award! ????
We asked you, our beloved fans, to vote for the best overtake of 2023 and his move on @PeccoBagnaia in the #TissotSprint of the #FrenchGP ???????? was the winner! ???? pic.twitter.com/oE3DT0N0Dy
— MotoGP™???? (@MotoGP) November 27, 2023
Baca Juga: Antangin Jadi Perusahaan Indonesia Pertama Sponsori Gresini dan Marc Marquez
Sesi yang berlangsung di Sirkuit Le Mans, Prancis itu menjadi saksi bisu kakak Alex Marquez bermanuver menakjubkan, tepatnya di tikungan Chicane.
Saat itu, Marc Marquez hendak melewati pembalap Ducati Lenovo sekaligus juara dunia MotoGP 2023, Francesco Bagnaia.
Namun akhirnya malah finis ke-5 setelah dilewati Francesco Bangiaa dan Luca Marini.
Aksi Marc Marquez tersebut mengalahkan Jack Miller (Red Bull KTM Factory Racing) di MotoGP Italia.
Juga pembalap Prima Pramac Racing yang sempat bersaing ketat dengan Francesco Bagnaia, Jorge Martin.
Tonton video di bawah atau klik LINK INI untuk melihat aksi Marc Marquez.
Marc Márquez ganó el Agostini Fan Award por su adelantamiento a Pecco Bagnaia en Le Mans.
Los finalistas fueron Jack Miller, Jorge Martín y Pecco Bagnaia.pic.twitter.com/C0gRGarPTQ
— Swinxy (@Swinxy) November 27, 2023
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR