MOTOR Plus-online.com - Yamaha Fazzio tidak cuma dijual di Indonesia, tapi juga di negara tetangga yakni Filipina.
Menariknya, motor matic itu punya nama lebih panjang untuk pasar Filipina.
Yup, di negara julukan Mutiara Laut dari Orien itu menambahkan nama Mio di Yamaha Fazzio.
Alhasil motor matic 125 cc itu dipasarkan dengan nama Yamaha Mio Fazzio.
Agak aneh mendengarnya, karena di Indonesia cukup dengan Fazzio saja.
Faktanya, penyematan nama Mio ditujukan untuk semua motor matic Yamaha di luar MAXi series.
Semua matic Yamaha di Filipina mulai dari Gear, Fazzio, Soul dan Aerox masuk keluarga Mio Series.
Meski namanya lebih panjang, spesifikasi Yamaha Mio Fazzio di Filipina sama persis dengan Fazzio di Tanah Air.
Baca Juga: Baru Tahu Motor Matic Suzuki Termurah di Inggris, Mesin 125 cc Desain Mirip Fazzio
Adapun untuk dapur pacu Fazzio menggendong mesin 125 cc, 1-silinder, SOHC.
Mesin tersebut memiliki konfigurasi diameter 52,4 mm dan langkah 57,9 mm dengan kompresi 11,1:1.
Mesin itu menyemburkan tenaga 8,3 dk di 6.500 rpm dan torsi 10,6 Nm di 4.500 rpm.
Sementara yang menjadi perhatian yakni teknologi Yamaha Blue Core Hybrid.
Teknologi tersebut diklaim mampu membuat motor memiliki dua sumber tenaga yang saling bersinergi.
Di antaranya adalah tenaga yang dihasilkan dari mesin serta tenaga yang berasal dari Electric Power Assist Start.
Electric Power Assist Start ini menggunakan baterai untuk membantu mesin konvensional dengan memberi tenaga tambahan di tiga detik tarikan pertama.
Kemudian baterai akan kembali terisi ketika motor digunakan berjalan dari putaran mesin.
Baca Juga: Bikin Melongo Modifikasi Motor Yamaha Fazzio Ditempel Mesin Yamaha XMAX 300
Hasilnya Electric Power Assist Start membuat akselerasi awal lebih bertenaga dan halus khususnya ketika membawa penumpang, barang, dan jalan menanjak.
Secara dimensi, Fazzio punya ukuran panjang 1.820 mm, Lebar 685 mm, tinggi 1.125 mm.
Tempat duduknya juga cukup dengan tinggi rata-rata orang Indonesia, Fazzio punya ground clearance 135 mm.
Sementara bobotnya hanya 95 kg dengan kapasitas tangki bensin 5,1 liter.
Fazzio memakai suspensi depan telescopic dan belakang unit swing.
Sementara untuk ban depan dan belakang sama-sama berukuran 110/70-12.
Soal fitur, tersemat headlamp LED berbentuk oval yang unik.
Kemudian ke arah setang, dipasang panel instrumen digital yang sudah dilengkapi konektivitas Bluetooth.
Baca Juga: Selamat, Yamaha Fazzio Jadi Motor Baru Pemenang MOTOR Plus Award 2023 Kelas Harga Rp 20-25 Juta
Jadi Yamaha Fazzio bisa terhubung ke smartphone bikers lewat aplikasi Y-Connect.
Turun ke bawah, ada ruang penyimpanan tertutup dan terbuka.
Ruang penyimpanan terbuka bisa dipakai bikers untuk meletakkan botol minum.
Di dalam ruang penyimpanan tertutup disematkan Electric Power Socket untuk mengecas HP.
Eh iya, Yamaha Fazzio sudah dilengkapi kunci keyless Smart Key System.
Untuk kepraktisan, motor baru ini punya bagasi bawah jok kapasitas 17,8 liter.
Kalau kurang, terdapat double hook yang bisa menggantungkan barang di tengah.
Yang cukup mencuri perhatian, ternyata Yamaha Mio Fazzio di Filipina dijual 93.900 Peso atau sekitar Rp 26,3 jutaan.
Lebih mahal Rp 3 jutaan dibandingkan harga Yamaha Fazzio tipe tertinggi di Indonesia, yakni tipe Lux dengan banderol Rp 23.050.000 On the Road Jakarta.
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR