Soal Botol Oli Bekas, Bengkel Motor di Bekasi Lakukan Ini Sebelum Dibuang dan Tak Ingin Menjual

Yuka Samudera - Sabtu, 9 Desember 2023 | 18:21 WIB
Yuka S./MOTOR Plus
Ilustrasi. Bengkel motor di Bekasi ungkap perlakuan botol oli bekas, tak berniat menjual ulang.

MOTOR Plus-Online.com - Ramai soal botol oli bekas dijual bebas, gimana komentar pihak bengkel motor di Bekasi?

Sebelumnya MOTOR Plus pernah menemukan ada botol oli bekas yang dijual secara bebas.

Botol oli bekas tersebut dijual lewat aplikasi marketplace dan dibanderol dengan harga murah meriah.

Terkait botol oli bekas ini, MOTOR Plus coba bertanya ke bengkel umum di Bekasi.

Salah satunya adalah bengkel motor F2 Garage Scooter yang berlokasi di Jl. Boulevar Hijau, Duta Bumi No. 5, Harapan Indah, Kota Bekasi.

Murthado, pemilik bengkel tersebut secara blak-blakan membeberkan perlakuan botol oli bekas di tempatnya.

"Kita sobek dulu botol oli bekas tersebut," buka Edo, panggilan akrabnya.

"Kita kumpulin dan kita kasih ke pemulung atau pengepul rongsok yang biasa lewat depan bengkel," tambahnya.

Baca Juga: Pemilik Bengkel Motor di Tangerang Ungkap Alasan Botol Oli Bekas Enggak Asal Dibolongin dan Dijual

Edo mengaku tak menjual atau meminta biaya untuk para pemulung atau pengepul rongsok yang mengambil botol oli bekas di bengkelnya.

"Kita berikan saja yang membutuhkan, biasanya pemulung atau pengepul rongsok yang memang sering lewat," tukas pria ini.

"Gak pernah kita minta biaya atau kita jual ke pemulung, mereka tinggal ambil saja," lanjutnya.

Di bengkel F2 Garage Scooter miliknya, Edo mengaku selalu mengambil stok oli mesin dari distributor resmi.

Tangkapan layar Tokopedia dan Shopee
Botol oli bekas dijual bebas di marketplace atau e-commerce.

"Saya langsung beli ke distributor resminya. Jadi bisa dijamin keaslian oli motor yang kita stok," jelas Edo.

"Ditambah ada pengecekan di bagian barcode pada botol oli baru untuk menjamin keasliannya," tambah pria yang juga memiliki Vespa GTS dan Vespa klasik ini.

"Cara ini juga bisa dicoba untuk masyarakat yang membeli oli motor di luar. Selalu cek kode barcode dan scan untuk mengecek apakah terdaftar di situs resmi merek oli tersebut," tutupnya.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular