MOTOR Plus-Online.com - Ini dia aksesoris resmi motor listrik Honda EM1 e: bisa charge baterai di rumah.
Namun jangan kaget jika harga jualnya setara DP motor baru nih!
Belum lama ini, PT AHM (Astra Honda Motor) resmi meluncurkan motor listrik Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus.
Banyak yang mengira undangan peluncuran produk baru dari AHM ini adalah Honda Stylo 160.
Namun ternyata yang hadir adalah pengumuman harga motor listrik Honda EM1 e: dan penyerahan ke pemilik pertama.
Harga resmi motor listrik Honda EM1 e: adalah Rp 33 juta OTR Jakarta.
Sedangkan untuk tipe Honda EM1 e: Plus dijual lebih mahal, yakni Rp 33,5 juta OTR Jakarta.
Untuk varian Plus ini dilengkapi aksesoris resmi berupa rear carrier secara gratis dan sudah terpasang.
Baca Juga: Catat Motor Listrik Honda EM1 e: Garansi Rangka 5 Tahun, Kalau Baterai Lebih Lama?
Rear carrier yang letaknya di behel belakang ini punya fungsi agar bisa dipasang top box untuk bawa barang dan helm.
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR