Jauh lebih mahal dari motor baru 636 cc, yaitu Kawasaki Ninja ZX-6R yang dipatok dengan harga Rp 359.900.000.
Selisihnya jauh banget menyentuh Rp 140.100.000, lumayan untuk modifikasi atau ditabung untuk keperluan lainnya.
Untuk spesifikasinya, Kawasaki Ninja ZX-6R menggendong mesin 636 cc DOHC In-Line Four dengan pendingin cairan.
Power maksimalnya sebesar 95,2 kW (127,6 hp)/13.000 rpm dengan ram air, dan 69 Nm/11.000 rpm untuk torsi puncaknya.
Moge Kawasaki tersebut punya teknologi Assist & Slipper Clutch, Economical RIding Indicator, Kawasaki Quick Shifter (KQS), Kawasaki Traction Control (KTRC), Power Modes, Smartphone Connectivity, Antilock Brake System (ABS) hingga Kawasaki Intelligent Antilock Brake System (KIBS).
Gimana bro, tertarik untuk menjual uang koin kuno dengan harga fantastis setara moge?
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR