MOTOR Plus-online.com - Video pabrik motor Norton bikin bikers menganga.
Soalnya pabrik yang berlokasi di West Midlands, Inggris ini bersih dan canggih banget.
Pabrik seluas 6.781 meter persegi ini, dilengkapi teknologi canggih untuk membuat motor.
Maklum, pabrik ini dibangun dengan dana dari TVS India, yang jadi pemilik Norton sejak tahun 2020.
Buat memamerkan pabrik barunya, Norton membuat video FPV drone keliling setiap fasilitasnya.
Dimulai dari bagian depan, yang berisi museum kecil dengan motor-motor legendaris Norton.
Masuk ke area showroom, dipamerkan model baru seperti Norton Commando 961, V4SV dan V4CR.
Ketiga motor ini, jadi buruan kolektor dunia karena tampilan dan komponennya yang eksotis.
Apalagi Norton membuat motor tersebut, dengan konsep seperti supercar.
Dimana teknologi manufaktur canggih, digabung dengan ketelitian tangan untuk pembuatan komponennya.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR