Motorplus.com – Seiring dengan bertambahnya usia motor, performa mesin umumnya akan mengalami penurunan. Biasanya penurunan terjadi baik pada segi tenaga, akselerasi, maupun efisiensi bahan bakar.
Masalah seperti keausan komponen, perubahan suhu, dan penumpukan kotoran pada area mesin sering kali menjadi penyebab menurunnya performa motor. Selain itu, kendaraan menjadi kurang nyaman untuk dikendarai.
Selain faktor usia, penurunan performa mesin juga bisa disebabkan akibat adanya kotoran, kerak, dan endapan yang terbentuk dalam sistem pembakaran.
Umumnya, masalah ini muncul lantaran BBM yang digunakan tidak memiliki zat aditif yang tepat untuk membersihkan mesin.
Memahami pentingnya pemilihan BBM yang tepat untuk melindungi mesin, Shell Indonesia berinisiatif untuk mendemonstrasikan performa Shell V-Power dengan kandungan RON 95.
Sebagai informasi, Shell V-Power merupakan produk BBM keluaran Shell yang teknologi barunya diklaim mampu membersihkan bagian vital mesin mesin dari endapan hingga 100 persen dan melindungi dari penumpukan endapan di masa mendatang, serta mampu meremajakan performa mesin.*A
Untuk mendemonstrasikan klaim tersebut, pada Juni 2023 lalu Shell Indonesia menggandeng 14 bikers yang belum pernah menggunakan BBM Shell sebelumnya untuk mengikuti program Shell V-Power Riders Program.
Para bikers ini memiliki mobilitas tinggi, bahkan ada yang odometernya di awal program mencapai 81.000 kilometer.
Baca Juga: Kisah Klasik Sheila On 7 Jadi Simbol Kerjasama Shell Helix Astra
Dengan mengikuti program ini, keempat belas pemotor diajak untuk merasakan perbedaan sebelum menggunakan BBM Shell dan sesudah menggunakan Teknologi Baru Shell V-Power selama empat bulan. Pengalaman mereka didokumentasikan oleh salah satu media otomotif konsumen sepeda motor.
Penulis | : | Sheila Respati |
Editor | : | Yussy Maulia |
KOMENTAR