MOTOR Plus-Online.com - Pada tahun 2024, sudah dipastikan akan ada empat pembalap Indonesia yang berpentas di kancah balap dunia dan Eropa.
Tiga di antaranya adalah nama-nama yang sudah berpengalaman balapan di Benua Biru.
Namun ada satu pembalap yang baru akan memulai kiprah balapannya lebih jauh di tahun 2024.
Ada juga yang naik kelas di balap dunia, sehingga menjadi sebuah petualangan baru.
Mari kita bahas.
1. Mario Aji
Satu-satunya pembalap Indonesia di kancah Grand Prix, Mario Aji masih akan membela Honda Team Asia pada tahun 2024.
Namun akan jadi sebuah petualangan baru bagi Mario Aji karena ia akan naik kelas ke Moto2 dengan mesin Triumph tiga silinder 765 cc.
Ini merupaka kiprah awal Mario di kancah Moto2 dengan menggunakan motor yang lebih besar.
Lantaran sejak 2018 sampai 2023 ia selalu balapan dengan motor 25 cc special engine, baik itu di Asia Talent Cup, FIM CEV Moto3, Red Bull Rookies Cup dan Moto3 Grand Prix.
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR