MOTOR Plus-online.com - Pasar motor listrik di Tanah Air semakin menggeliat dengan munculnya produk baru.
Belum lama Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Honda EM1 e: dan EM1 e:Plus.
Sebelum Honda, beberapa produsen sudah terlebih dahulu menawarkan produk motor listriknya.
Mulai dari produk motor listrik asal China sampai buatan lokal banyak dijual.
Harganya juga bervariasi ditambah dengan subsidi dari pemerintah Rp 7 juta untuk pembelian motor listrik.
Ternyata perkembangan motor listrik yang semakin populer membuat pabrikan Bajaj dan KTM berkolaborasi.
Kedua pabrikan besar ini merancang motor listrik baru yang diberinama Vector.
Dikutip dari laman greatbiker.com, Bajaj dan KTM sendiri sudah bergabung sejak 2007 silam.
Bajaj memainkan peran penting dalam manufaktur KTM dan memproduksi motor di bawah 400 cc (KTM dan Husqvarna) yang dijual di seluruh dunia.
Baca Juga: Ketemu Banjir Motor Listrik Honda Honda EM1 e: Bisa Terobos Gak? AHM Bilang Begini
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR