Persiapan Musim Hujan Mobil Listrik Murah Seharga Motor Matic Honda, Muat 2 Orang Fitur Lengkap

Ahmad Ridho - Senin, 1 Januari 2024 | 14:41 WIB
alibaba.com
HY Electric Car dibanderol Rp 93.879.000 atau selisih dikit dari harga motor matic Honda Forza 250.

MOTOR Plus-online.com - Imut-imut mobil listrik bisa muat 2 orang ini dijual seharga motor matic Honda.

Persiapan musim hujan biar enggak repot berangkat atau pulang kerja.

Mobil listrik yang dilengkapi fitur-fitur keren ini bisa juga dipakai buat liburan.

Di jalanan Jakarta dan kota besar lain mulai banyak digunakan mobil listrik.

Mobil listrik diklaim jauh lebih murah dan efisien karena tidak menggunakan bensin.

Setiap mobil listrik memiliki daya jelajah yang berbeda-beda untuk kondisi baterai penuh.

Karena semakin populer banyak produsen yang menawarkan kendaraan tanpa bensin ini dengan harga murah.

Kebanyakan mobil listrik murah berasal dari China, bahkan harganya setara motor matic.

Seperti mobil listrik ukuran mini yang bisa menampung dua orang ini.

Baca Juga: Motor Listrik Evits Karya ITS Bisa Menjelajah 60 Km, Sebelumnya Meluncur Mobil Listrik Multiguna

Baca Juga: Mirip Kotak Sabun Mobil Listrik Imut Harganya Setara Yamaha NMAX Persiapan Buat Musim Hujan

Dikutip dari laman alibaba.com, musim hujan terasa nyaman naik mobil listrik yang satu ini.

Dimensinya enggak gede cukup menampung dua orang, lincah untuk menerobos macetnya jalan Jakarta.

Yang jadi perhatian selain desain, mobil listrik dipilih dari harganya.

Kalau murah tapi fitur lengkap bisa jadi pilihan disamping banyaknya merek mobil listrik lain.

Mobil listrik yang bisa muat dua orang dewasa ini adalah HY Electric Car yang berasal dari Guangdong, China.

alibaba.com
Bagian kabin mobil listrik asal China, lengkap dan fiturnya mewah.

Mobil listrik ini dipasarkan mulai 6.100 Dolar Amerika atau Rp 93.879.000.

Kalau dilihat-lihat, harganya mirip banderol motor matic Honda Forza 250.

Dikutip dari hondacengkareng.com, Honda Forza 250 dibanderol Rp 90.501.000 per unit.

HY Electric Car dilengkapi 3 pintu dan 2 kursi yang bisa dinaiki dua orang dewasa.

Baca Juga: Honda Supra Bapak Ternyata Masih Ada Versi Terbaru Dijual Murah Rp 11 Jutaan

Buat yang cari mobil listrik murah bisa coba HY Electric Car ini.

Bentuknya yang kecil cocok untuk menemani aktivitas sehari-hari, apalagi mulai masuk musim hujan biar enggak repot.

hondacengkareng.com
HY Electric Car selisihnya sekitar Rp 4 jutaan dari motor matic Honda Forza 250.

Berikut spesifikasi HY Electric Car

Dimensi: 2770 x 1560 x 1610mm
Berat: 970 kg
Jarak sumbu roda (depan-belakang): 1880 mm
Struktur mobil: 3 pintu dan 2 kursi
Kecepatan maksimum: 105km/ jam
Suspensi depan: suspensi independen
Suspensi belakang: suspensi integral
Motor listrik: motor AC brushless 35 kw
Jenis baterai: Terner lithium ion battery (20 kwh)
Ban dan pelek: alumunium dengan ban tubeless (165/70 R13)
Rem depan dan belakang: cakram dan drum elektronik power
Rem parkir: rem tangan
Lampu belakang: LED (lampu rem)

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular