Ada Motor Murah Rp 3 Juta Suzuki Thunder Tangki Bensin Jumbo Dilelang di Daerah Ini, Bungkus Bro 

Galih Setiadi - Minggu, 7 Januari 2024 | 08:55 WIB
Kolase lelang.go.id
Suzuki Thunder, motor murah yang dilelang dengan harga mulai Rp 3 juta.

MOTOR Plus-online.com - Dengan harga mulai Rp 3 juta brother bisa mendapatkan Suzuki Thunder sebagai motor murah yang dilelang sampai tanggal segini.

Kesempatan bagus buat brother yang mau mendapatkan motor murah serta bisa menampung bensin hingga belasan liter dan konsumsi BBM-nya irit.

Seperti motor murah yang dilelang Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara Tipe A2 Atambua.

Pihaknya melelang Suzuki Thunder 125 dengan perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Kupang.

Untuk harganya dimulai dari angka Rp 3.000.000, belum termasuk jaminan sebesar Rp 1.500.000.

Di bagian uraian pada lot lelang ini, bukti kepemilikan berupa BPKB No. E 6414075 tanggal 27 November 2007.

Dikutip dari lelang.go.id, motor sport 125 cc tahun 2007 itu dilelang sampai 9 Januari 2024 pukul 09:00 WIB.

Adapun batas akhir penyerahan uang jaminan sampai dengan 8 Januari 2024.

Baca Juga: Mulai Rp 2 Jutaan Yamaha NMAX Jadi Motor Murah Dilelang di Jakarta, STNK Ada Cek Kondisinya

Untuk lokasi motor berada di Jl. Diponegoro, Tulamalae, Atambua, sementara pelaksanaan lelang bertempat di Gedung Keuangan Negara (GKN) Kupang Lt. IV, Jl. Frans Seda, Kota Kupang.

Sebagai informasi, Suzuki Thunder 125 menggunakan mesin 125 cc SOHC 1 silinder 4-Tak.

Power dan torsi puncaknya masing-masing di angka 11,8 Ps (11,63 hp)/9.000 rpm dan 9,4 Nm/7.500 rpm.

Keduanya disalurkan ke roda belakang dengan sistem transmisi manual 5-percepatan.

Urusan kapasitas bagasi mencapai 8 liter, sementara tangki bensinnya mencapai 15 liter, gokil!

Kolase lelang.go.id
Suzuki Thunder tahun 2007 harga mulai Rp 3 juta.

Meskipun berat kosongnya mencapai 130 kg, tapi konsumsi bensinnya sekitar 45 km/liter, bro.

Lumayan banget, mulai Rp 3 juta brother bisa dapat motor murah dengan tangki bensin gede plus irit BBM.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular