Wow Motor Murah Rp 155 Ribu Bisa Dapat Honda Astrea STNK dan BPKB Komplet Dilelang di Wilayah Ini

Galih Setiadi - Senin, 15 Januari 2024 | 09:23 WIB
Lelang.go.id
Honda Astrea jadi motor murah dilelang mulai Rp 155 ribu.

MOTOR Plus-online.com - Kesempatan langka mendapatkan motor murah Rp 155 ribuan, Honda Astrea dilelang dengan surat-surat lengkap di daerah ini bro.

Jadi tidak perlu bingung mencari motor murah di awal tahun 2024 ini.

Langsung ke tempat lelang motor, banyak unit murah meriah yang ditawarkan.

Bukan cuma sekadar murah, tapi lengkap dengan surat-suratnya sehingga bukan motor bodong.

Seperti yang dilakukan Pemerintah Daerah Daerah istimewa Yogyakarta (DIY) nih.

Lelang sudah berlangsung sampai dengan 23 Januari 2024 pukul 10.00 WIB melalui www.lelang.go.id.

Pelaksanaan lelang berada di Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Yogyakarta yang beralamat di Jl. Kusumanegara No.11, Yogyakarta

Dari beberapa kendaraan yang dilelang, salah satunya Honda C 100 atau Astrea Grand.

Baca Juga: 8 Motor Murah Dilelang Borongan Ada Honda Supra Fit Sampai Suzuki Thunder Dokumen Lengkap

Motor tahun 1995 dengan nomor polisi AB 2886 UB itu dilelang dengan harga super murah, mulai Rp 155.000.

Dengan harga segitu, brother juga berkesempatan dapat motor murah yang STNK dan BPKB-nya ada.

Sayangnya, tidak disebutkan secara rinci mengenai kondisi motor yang dilelang itu.

Untuk mengetahui kondisinya, brother bisa mengecek secara langsung di Gudang BPKA DIY di Badran, Bumijo, Jetis, Yogyakarta.

Lelang.go.id
Tampak sekilas kondisi motor murah Honda Astrea yang dilelang Rp 155 ribu.

Harga Rp 155 ribu belum termasuk uang jaminan yang harus dibayarkan sebesar Rp 77.500.

Batas akhir penyerahan jaminan ditunggu sampai 22 Januari 2024.

Jadi masih ada waktu, jangan sampai kehabisan ya.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular