Motor Baru Vespa 946 Dragon Limited Edition Meluncur, Harga Bikin Penasaran

Ardhana Adwitiya - Senin, 29 Januari 2024 | 07:40 WIB
Piaggio
Motor baru Vespa 946 Dragon.

MOTOR Plus-online.com - Motor baru Vespa 946 Dragon resmi meluncur di dunia.

Ini kali kedua pabrikan Italia itu mengangkat tema Tahun Baru Imlek ke motor mereka.

Sebelumnya Piaggio meluncurkan Vespa 946 10 Anniversario dengan grafis kelinci air.

Kelinci air merupakan shio untuk Tahun Baru Imlek 2023 lalu.

Nah, karena Imlek 2024 merupakan tahun naga, maka Piaggio merilis Vespa 946 Dragon.

Motor baru itu diluncurkan dalam acara spesial yang berlangsung di Hong Kong pada 24 Januari lalu.

Vespa 946 Dragon dibalut warna emas khusus, mencerminkan semangat dahsyat pada motor tersebut.

Piaggio
Vespa 946 Dragon diperkenalkan pertama kali di Hong Kong, (24/1/2024).

Kemudian tersemat grafis naga berwarna hijau emerald mengelilingi body, dari tameng depan sampai tepong samping.

Baca Juga: Bocoran Vespa Baru 2024, 946 dengan Tema Naga Dinamai Vespa Dragon

Motor matic itu diproduksi secara terbatas, sebanyak 1.888 unit di seluruh dunia. 

Soal spesifikasi, Vespa 946 Dragon akan sama seperti 946 terdahulu.

Vespa 946 meluncur dalam dua pilihan mesin, yakni 125 cc dan 150 cc.

Body khas Vespa 946 yang terinspirasi dari Vespa MP6 tahun 1946 masih dipertahankan.

Berbagai fitur canggih tersemat di Vespa matic ini, seperti panel instrumen full digital, rem ABS (Anti-lock Braking System) dan kontrol traksi ASR (Anti-Slip Regulation).

Bukan 946 namanya kalau tidak merilis aksesoris dan apparel khusus.

Yup, Vespa juga merilis produk fesyen berupa jaket Dragon Varsity yang eksklusif dengan corak naga.

Piaggio
Vespa juga merilis Jaket Dragon Varsity yang eksklusif,

Terinspirasi dari desain Vespa 946 Dragon, jaket varsity menggunakan bahan wol dan kulit nappa yang menampilkan motif naga hijau emerald.

Baca Juga: Bukan Motor Murah, Harga Vespa 946 10 Anniversario di Indonesia Lebih Mahal dari Toyota Avanza Baru

Dilengkapi juga dengan motif dan bordiran di saku kiri dan bagian belakang.

Tampak depan dari jaket ini menampilkan monogram V yang ikonis dari Vespa serta corak pepatah Tiongkok kuno.

Sayangnya harga motor baru ini belum diumumkan, pasti bikin penasaran bikers nih.

Sekedar info, Vespa 946 Anniversario yang rilis 2023 lalu dibanderol Rp 260.000.000 untuk On the Road (OTR) Jakarta.

Bisa jadi harga 946 Dragon lebih dari Rp 260 juta, mengingat model baru.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular