Yamaha LEXi LX 155 Jadi Harapan Baru Yamaha Indonesia di 2024, Gantikan NMAX ?

Didit Abdillah - Minggu, 4 Februari 2024 | 07:25 WIB
Rangga/GridOto
Yamaha LEXi baru punya ubahan agar rider cewek lebih nyaman

MOTOR Plus-Online.com -  Dalam beberapa tahun terakhir, Yamaha MAXI Series memang menjadi andalan produksi PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). 

Khususnya Yamaha NMAX dan Aerox yang masih banyak peminatnya, bahkan pembeliannya sampai inden. 

Kini di lini 155 cc keluarga Yamaha MAXI Series juga sudah ada Yamaha LEXi LX 155 yang baru diluncurkan bulan Januari lalu. 

Belum sebulan diluncurkan, peminatnya di berbagai dealer Yamaha juga sudah banyak dan kini menunggu proses pengiriman. 

Juga Yamaha LEXi LX 155 menjadi generasi baru Yamaha MAXI Series, khususnya dari lini 155 cc. 

"Karena memang kita selalu mengedepankan produk yang dibutuhkan masyarakat, bukan hanya kendaraan sehari-hari, tapi juga untuk fashion dengan kecepatan," tutur Sutarya Surodimeja, Marketing Director YIMM. 

"Kita akan membenahi semua dari internal dan penjualan kami, sehingga tidak terpusat dari NMAX atau Aerox saja," lanjutnya di Bandung, Jabar (3/2/2024). 

"Salah satunya dengan Yamaha LEXi LX 155 ini yang menjadi usaha kami dalam meningkatkan volume penjualan di pasar, sehingga bisa bersaing," Sutarya menambahkan. 

Baca Juga: Beli Motor Baru Yamaha LEXi LX 155 2024 Online Via Blibli Ada Promo Cicilan Nih!

Tentu saja sudah lebih dari satu dekade, penjualan motor memang terpusat pada motor matic, sehingga pabrikan-pabrikan pun berlomba dalam inovasi motor matic. 



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular