Modifikasi Motor Honda Stylo 160 ala MOTOR Plus Pilih Gaya Klasik atau Retro Racing Nih

Ardhana Adwitiya - Senin, 5 Februari 2024 | 21:25 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Digimods untuk inspirasi modifikasi motor Honda Stylo 160.

MOTOR Plus-online.com - Motor baru Honda Stylo 160 masih jadi perbincangan bikers belakangan ini.

Banyak pro dan kontra terkait desain motor matic retro buatan PT Astra Honda Motor (AHM) ini.

Walau begitu, ada peluang bagi modifikator buat mempercantik Honda Stylo.

Karena tim MOTOR Plus gatal untuk mengulik, akhirnya terciptalah modifikasi digital alias Digimods ini.

Untuk mendapat gaya klasik, dipasang aksesoris resmi Honda Giorno+ yang dijual di Thailand.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi motor Honda Stylo 160 gaya klasik menggunakan aksesoris resmi Giorno+.

Aksesoris resmi Honda Thailand untuk Giorno+ antara lain front rackrear rack, cover knalpot, dan cover radiator.

Dipasang juga dop pelek depan kustom untuk mendongkrak kesan retro.

Menggunakan aplikasi Picsart, aksesoris Giorno+ dimasukkan ke Stylo 160.

Baca Juga: Bagasi Honda Stylo 160 Mengecil Dibanding Vario, Masih Muat Helm?

Memang butuh sedikit penyesuaian, namun hasilnya terlihat aura klasik Honda Stylo lebih terasa.

Selain gaya klasik, Honda Stylo juga bisa dibikin sport lawas alias retro racing.

Salah satunya penggunaan sportscreen yang lagi ramai dipakai Vespa matic belakangan ini.

Bukan kaca flyscreen, melainkan plastik yang bentuknya menyesuaikan batok lampu utama.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Modifikasi motor Honda Stylo 160 gaya retro racing menggunakan sport screen.

Tak ketinggalan dop pelek untuk menambah aura retro.

Antara gaya retro klasik dan sport lawas, brother pilih modifikasi motor Honda Stylo 160 mana?

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular