Cicilan Honda Stylo 160 Mulai Rp 1 Jutaan, Intip Yuk Simulasi Kreditnya

Ardhana Adwitiya - Selasa, 13 Februari 2024 | 09:39 WIB
AHM
Ilustrasi Honda Stylo 160, simak skema kredit dan cicilan terendahnya.

MOTOR Plus-online.com - Brother yang mau beli Honda Stylo 160 secara menyicil wajib simak simulasi kredit terbaru.

Motor matic retro itu masih hangat diperbincangkan bikers Indonesia.

Adapun PT Astra Honda Motor (AHM) meluncurkan Stylo 160 pada awal Februari (2/2/2024).

Honda Stylo 160 hadir dalam dua varian, tipe CBS dan ABS.

Tipe CBS dibekali rem Combi Brake System, dengan cakram di depan dan tromol di belakang.

Sementara tipe ABS mendapat cakram di kedua rodanya, serta didukung Anti-lock Braking System.

Mengutip situs resmi Honda Cengkareng, Honda Stylo 160 CBS dibanderol Rp 27.731.000 dan Rp 30.606.000 untuk varian ABS, sama-sama On The Road (OTR) Jakarta.

Selain dengan pembelian cash, brother juga bisa mengajukan kredit nih.

Baca Juga: Terbongkar Sebab Honda Stylo 160 Ganti Oli Bisa Lama Setiap 6.000 Km Motor Lain Hanya 4.000 Km Saja

Untuk tipe CBS, ciclan termurah ada di angka Rp 1.151.000 selama 35 bulan.

Namun agar mendapat cicilan paling kecil, brother harus bayar uang muka atau DP sebesar Rp 6.400.000.

Sementara DP terendah mulai Rp 4.200.000, tapi angsurannya Rp 1.264.000 selama 35 bulan.

Biar lebih jelas, simak skema kredit Honda Stylo 160 yang dikutip dari website Hondacengkareng.com.

Honda Cengkareng Motor
Cicilan Honda Stylo 160 CBS.

Honda Cengkareng Motor
Skema kredit Honda Stylo 160 ABS.

Spesifikasi dan Fitur

Bicara spesifikasinya, Honda Stylo 160 menggunakan mesin 156,9 cc eSP+ dengan pendingin cairan.

Mesin itu memiliki ukuran bore x stroke = 60 x 55,5 mm.

Alhasil mesin Stylo 160 punya perbandingan kompresi 12:1.

Klaim tenaganya sebesar 15,15 dk pada 8.500 rpm dan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm.

Dari segi peredaman, motor matic retro itu mengandalkan teleskopik di depan, sedangkan belakangnya menggunakan single sok.

Pelek dengan diameter 12 inci dibalut ban tubeless berukuran 110/90 depan dan 130/80 belakang.

Rangka Stylo 160 sama seperti Vario 160, menggunakan sasis enhanced Smart Architecture Frame (eSAF) yang diklaim ringan dan kuat.

Fitur-fiturnya terdiri dari panel insturmen digital, slot USB untuk ngecas HP, lampu full LED, kunci keyless Honda Smartkey System, dan Pop-up Center Hook.

Source : HondaCengkareng.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular