MOTOR Plus-online.com - Menteri ESDM sebut banyak yang daftar konversi motor listrik, tapi STNK malah bodong.
Konversi motor listrik jadi salah satu opsi solusi kendaraan non emisi oleh pemerintah.
Berbagai bengkel konversi motor listrik yang sudah tersertifikasi pun mulai bermunculan.
Namun ternyata program konversi motor listrik ini masih jauh dari target pada tahun 2023.
Mengutip Kompas.com, hal ini diungkap langsung oleh Menteri Energi dan Sumber Daya Alam (ESDM), Arifin Tasrif.
Untuk target program konversi motor listrik di 2023 diketahui sebanyak 50.000 unit.
Faktanya, realisasinya hanya mencapai 181 unit saja.
Menurut Arifin, sebenarnya banyak masyarakat yang mendaftar program konversi motor listrik.
Baca Juga: Baru Tahu Ternyata Enggak Semua Motor Bensin Bisa Dikonversi Jadi Motor Listrik
Tetapi ketika pemeriksaan administrasi, ternyata diketahui Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) motor itu mayoritas bodong.
"Ternyata gini, daftarnya banyak, yang daftar banyak. tapi ternyata banyak yang STNK-nya bodong," ujar Arifin di Kantor Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi, Kuningan, Jakarta, Jumat (16/2/2024).
Namun kata Arifin, pihaknya masih berusaha agar masyarakat memiliki minat untuk ikut program konversi motor listrik.
Ia turut mendorong masyarakan untuk konversi motor tua berbahan bakar minyak jadi motor listrik.
"Karena kalau enggak pakai cara apa lagi? Industrinya masih motor baru belum membangun, daya beli juga," jelasnya.
"Salah satunya ya motor-motor tua ini yang harus kita bisa coba untuk kita dorong untuk di konversi," lanjut Arifin.
Menurut Arifin, pihaknya akan sosialisasi dan kerja sama dengan kementerian lain atau perusahaan swasta serta BUMN untuk konversi ke motor listrik.
Tak hanya itu, pihaknya juga berencana mengubah birokrasi administrasi dan meningkatkan ketersediaan bengkel-bengkel konversi motor listrik di seluruh Indonesia.
Hal ini bertujuan untuk menggenjot program konversi motor listrik tersebut.
Ia berharap, konversi motor listrik bisa tembus 150.000 unit di 2024.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menteri ESDM: Yang Daftar Konversi Motor Listrik Banyak, tapi STNK-nya Bodong"
Penulis | : | Yuka Samudera |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR