Jangan Kaget Lewat Ancol Banyak yang Melempar Sapu Lidi ke Jalan, Temukan Jawabannya Disini

Aong - Senin, 19 Februari 2024 | 22:24 WIB
Sinar Paut
Jangan kaget banyak yang lempar sapu lidi di jalanan Ancol

MOTOR Plus-online.com - Jarang-jarang di jalanan banyak dijumpai sapu yang berserakan.

Jangan kaget lewat Ancol banyak yang melempar sapu lidi ke jalan, temukan jawabannya disini agar paham.

Pasti warga atau orang yang lewat banyak yang bertanya-tanya kenapa di jalanan banyak sapu lidi dilempar warga.

Berbagai cara untuk mengungkapkan kekesalan terhadap seseorang yang sombong dan tidak menghargai.

Seperti puluhan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Ancol.

Mereka menggelar aksi lempar sapu dan mogok kerja di Jalan Lodan Raya, Ancol, Pademangan, Jakarta Utara, Senin (19/2/2024) pagi.

Aksi tersebut protes kepada Lurah Kelurahan Ancol Saud Maruli Manik dan Sekretaris Kelurahan Ancol Kenny Hutagaol.

Diduga kedua orang tersebut sering menghina para petugas PPSU di Kelurahan Ancol dengan sebutan "miskin".

"Saya PPSU Kelurahan Ancol. Kami minta ketegasan dan keadilan. Jadi gini, setiap apel itu Pak Lurah itu selalu memarahi kita, apalagi, yang kita enggak enak hati kan, dengan kata-kata 'miskin'. Contohnya 'PPSU miskin dilarang merokok'," kata Arief, salah satu petugas PPSU dalam aksi tersebut.

Baca Juga: Razia Knalpot Brong di Balikpapan, Ada Pemotor Protes Minta Polisi Berlaku Adil

Baca Juga: Segini Denda Tilang Pemotor Enggak Pakai Helm, Belajar dari Kasus Cewek yang Protes Ditilang Polisi

Kompas.com
Puluhan petugas PPSU Kelurahan Ancol menggelar aksi lempar sapu

Selain itu, Arief menyebut petugas PPSU kerap "dipecut" saat bertugas oleh Lurah Ancol dan sekretarisnya, terutama saat pelaksanaan Pemilu 2024.

"Ya namanya kerja ya capek ya, Bang, cuma jangan dipecut anak-anak, jangan sering kali dipecut. Kemarin apalagi pas lagi kita menyaksikan pemilu, kami catat berapa suara, itu kan memiliki waktu yang panjang, yang lama. Seharusnya ada rasa simpatinya gitu, jangan terlalu dipecut anak-anak, kasihan," jelas Arif.

Pendapat yang sama juga dilontarkan oleh Pipit Mulyaningsih, anggota PPSU Kelurahan Ancol yang turut dalam aksi itu.

"Pak sekretaris kelurahan kalau omong nyakitin, selalu katain miskin ke PPSU. Jadi kayaknya anak-anak sakit hati," ujar Pipit.

Bahkan, perkataan tersebut juga dilontarkan kepada rekan Pipit saat antre pembagian sembako kecamatan.

"Kalau saya dengar pas pembagian sembako dari kecamatan, itu kan harus nebus Rp 100.000. Sedangkan dia enggak punya duit, tapi dia udah dapat kupon. Tapi dikatain 'yang miskin-miskin ke sini dulu'," lanjutnya.

Pantauan di lokasi, puluhan petugas PPSU Kelurahan Ancol melempar sapu lidi ke jalan Lodan Raya dekat pintu Tol Ancol Timur.

Aksi tersebut adalah tanda bahwa mereka mogok kerja karena merasa kecewa terhadap perkataan Lurah dan Sekretaris Lurah Ancol yang kurang berkenan.

Dihubungi Kompas.com Lurah Kelurahan Ancol Saud Maruli Manik belum ada respons.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Disebut "Miskin" oleh Lurah Ancol, PPSU Mogok Kerja dan Gelar Aksi Lempar Sapu".

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular