Mirip Vespa Motor Listrik United di IIMS 2024 Bisa Dipesan Harga Rp 13 Jutaan Berkat Subsidi

Yuka Samudera - Jumat, 23 Februari 2024 | 15:57 WIB
Yuka S./MOTOR Plus
Motor listrik United C2000 hadir di IIMS 2024.

MOTOR Plus-Online.com - United pamerkan motor listrik murah terbaru di IIMS 2024, ala-ala Vespa nih!

Ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 dimanfaatkan beberapa pabrikan motor listrik merilis produk terbaru.

Seperti United yang meluncurkan beberapa line up motor listrik baru di IIMS 2024.

Salah satunya yang diperkenalkan adalah motor listrik United C2000 yang bergaya ala retro modern.

Desain mirip Vespa Primavera, United C2000 pun sudah mendapat subsidi pemerintah.

Namun kalian harus bersabar, pasalnya United C2000 tak dijual di IIMS 2024.

"Untuk yang minat bisa langsung Inden dengan DP atau uang tanda jadi Rp 1 sampai Rp 2 juta," ungkap Akbar, Marketing Communication brand United E-Motor.

"Unitnya sendiri akan tersedia dalam 3 sampai 4 bulan lagi," tambahnya ketika ditemui di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta Pusat.

Baca Juga: United E-Motor Pamer Warna Baru Motor Listrik di IIMS 2024, Bisa Kredit DP 0 Persen

Nah untuk harga motor listrik United C2000 ini pun tergolong murah meriah.

"Pada IIMS 2024 ini, United C2000 dijual dalam harga Rp 20,9 juta," ujar Akbar, Marketing Communication brand United E-Motor.

Motor listrik ini pun sudah terdaftar mendapatkan subsidi pemerintah Rp 7 juta.

MOTOR Plus-Online.com/Galih
Harga motor listrik United C2000 jadi Rp 13,9 jutaan.

"Setelah subsidi, harga United C2000 ini jadi Rp 13,9 juta," tambah Akbar.

Penggerak motor listrik ini bertipe hub drive 2.000 watt atau 2 Kw.

Baterainya berkapasitas 72V 25Ah yang mampu menempuh jarak hingga 80 km.

Sedangkan untuk kecepatan maksimal berada di angka 70 Km/jam.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular