Harganya Cuma Rp 6 Juta Motor Listrik Murah Uwinfly T3 Sanggup Bawa Beban 250 Kg

Ahmad Ridho - Selasa, 27 Februari 2024 | 11:40 WIB
uwinflybogor.com
Motor listrik murah mirip Vespa, Uwinfly T3 dijual Rp 6 jutaan, jarak tempuh tembus 70 km dan sanggup bawa beban 250 kg.

MOTOR Plus-online.com - Motor listrik harga murah makin banyak ditawarkan produsen.

Pengguna motor listrik juga sudah mulai banyak sampai dipakai emak-emak antar anak sekolah.

Harganya cuma Rp 6 juta motor listrik murah Uwinfly T3  sanggup bawa beban 200 kg.

Dibanding motor bensin, motor listrik sekarang harganya jauh lebih murah.

Hal ini tentu setelah pemerintah ikut memberikan subsidi atau insentif Rp 7 juta.

Motor listrik yang harganya mahal langsung turun karena kena subsidi pemerintah.

Beberapa motor listrik juga memiliki kemiripan dengan motor-motor bensin yang populer.

Salah satunya motor listrik yang desainnya mirip Vespa yang banyak ditawarkan produsen.

Motor listrik yang secara tampilan mirip Vespa matic adalah Uwinfly T3.

Baca Juga: Dijual Rp 5 Juta Motor Listrik Murah ZPT NYX Mirip Vespa, Jarak Tempuh Lebih Jauh dari Nimbuzz?

Baca Juga: Dijual Rp 5 Jutaan Motor Listrik Murah Exotic Vito Mirip Honda Scoopy Penasaran Jarak Tempuhnya

Uwinfly sendiri merupakan merek motor listrik yang sudah mendapatkan subsidi pemerintah Rp 7 juta.

Total di tahun 2024 ini ada 56 model motor listrik yang langsung dapat potongan atau subsidi pemerintah.

Untuk motor listrik Uwinfly sendiri ada 6 model yang mendapatkan potongan.

Salah satunya Uwinfly T3 ini yang harganya jadi Rp 6 jutaan.

Motor listrik Uwinfly T3 ini punya kelebihan dalam hal membawa beban sampai 250 kilogram.

Selain itu masih ada beberapa keunggulan yang ditawarkan motor listrik yang mirip Vespa matik ini.

Uwinfly T3 dibekali motor power 800watt dengan kapasitas baterai 60V/ 20Ah.

Dengan kapasitas baterai tersebut, motor listrik murah ini sanggup berlari sejauh 50-70 km.

Sementara untuk kecepatan maksimalnya tembus 60 km/ jam dengan daya angkut 250 kg.

Baca Juga: Yamaha Ngamuk Luncurkan Motor Matic Baru 125cc Bodi Tajam Terinspirasi Yamaha R1

Motor listrik ini juga sudah dibekali lampu depan dan belakang LED.

Dikutip dari laman uwinflybogor.com, motor listrik ini bisa dibeli dengan cara COD (cash on delivery/ bayar di tempat).

Untuk pengiriman wilayah Jabodetabek gratis ongkos kirim, sementara di luar wilayah tersebut harus konfirmasi untuk ongkos pengiriman.

Untuk pilihan warnanya, Uwinfly T3 cuma ada dua yakni putih dan merah. 

Berikut model atau tipe motor listrik Uwinfly yang dapat subsidi pemerintah:

1. Uwinfly N9 Pro Smart Rp 8,39 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

2. Uwinfly T3 Smart Rp 6,39 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

3. Uwinfly GN Smart Rp 5,99 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

4. Uwinfly T5 Smart Rp 9,99 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

5. Uwinfly BW Smart Rp 7,79 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

6. Uwinfly X6 Smart Rp 15 juta (Uwinfly Indonesia Industries)

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular