MOTOR Plus-Online.com - Ronde perdana MotoGP Qatar 2024 akan dimulai akhir pekan ini (8-10/3/2024).
Juga menjadi balapan pertama bagi Marc Marquez dengan motor Ducati Desmosedici GP23 di tim Gresini Racing.
Tak pelak kiprah pertama Marc Marquez dengan motor Ducati akan menjadi pusat sorotan semua mata setelah ia hengkang dari Honda.
Terlebih pembalap Gresini Racing selalu menjadi pemenang di MotoGP Qatar, Enea Bastianini di tahun 2022 dan Fabio Di Giannantonio di 2023.
Kepala Mekanik Fabio Di Giannantonio di Gresini Racing tahun lalu, Frankie Carchedi kini yang menjadi kepala mekanik bagi Marc Marquez.
Ini yang membuat ada kesempatan besar bagi Marc Marquez semisal ia menginginkan kemenangan pertama untuk tim asal Italia itu.
Namun ternyata pembalap 31 tahun itu tidak memfokuskan diri dan mengejar kemenangan untuk MotoGP Qatar 2024.
"Fokus terbesarnya untuk di Losail saat ini bukan di motor, tetapi di adaptasi," kata Marc Marquez.
"Saya mempelajari banyak hal tentang motor ini sepanjang tes pramusim dan sekarang untuk mengetahui kemampuan maksimalnya di balapan," lanjutnya.
Marquez memang mengubah gaya balapnya yang terbiasa dengan Honda RC213V selama 10 tahun, kini membiasakan diri dengan Ducati Desmosedici GP.
Seperti mengubah cara mengerem dan membuka gas kala Marquez sampai berkonsultasi dengan Francesco Bagnaia, juara dunia dari Ducati.
Juga mengandalkan ban belakang dengan lebih baik untuk bisa masuk dan keluar tikungan dengan kecepatan yang optimal.
Meskipun Marc Marquez tidak menargetkan diri untuk menjadi pemenang MotoGP Qatar 2024, pembalap Gresini Racing masih jadi favorit untuk meraih podium tertinggi.
Dia adalah Alex Marquez yang juga adik kandung dari Marc Marquez.
Memasuki tahun kedua di Gresini, Alex Marquez memang sudah menargetkan kemenangan pertamanya.
Baca Juga: MotoGP Qatar 2024 Pekan Ini, Terungkap Pembalap Paling Banyak Balapan Malah Tidak Bikin Motor MotoGP
Penulis | : | Didit Abdillah |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR