Ada Lomba Modifikasi Motor Listrik Kolaborasi SMEV dan DAVOS Karya Terbaik Akan Dipajang di Kustomfest

Ardhana Adwitiya - Jumat, 8 Maret 2024 | 08:35 WIB
Yuka S/MOTOR Plus-online
Ilustrasi lomba modifikasi motor listrik SMEV dan DAVOS.

MOTOR Plus-online.com - Studio Motor Electric Vehicle atau disingkat SMEV bikin gebrakan di dunia kustom.

Pabrikan motor listrik itu berkolaborasi dengan DAVOS, bikin lomba modifikasi motor listrik.

Adapun kompetisi tersebut bernama SMEV BUILD OFF 2024 'Let’s Move and Feel The Freshness'.

Ini merupakan kompetisi Bike Build Off pertama untuk segmen motor listrik di Indonesia.

Kompetisi Bike Build Off ini juga menggandeng Kustomfest sebagai festival kustom terbesar di Indonesia.

"Program SMEV BUILD OFF 2024 'Let’s Move and Feel The Freshness' memiliki tujuan untuk menggaet builder-builder di Indonesia dalam berkreasi, mendesain dan melakukan kustomisasi dengan basic kendaraan motor listrik SMEV EM-1," ucap Donny Ariyanto, founder SMEV.

"Jika sebelumnya kompetisi Bike Build Off dibuat dengan basis motor konvensional, maka pada kesempatan kali ini SMEV memberikan kesegaran baru di dunia roda dua sebagai program Bike Build Off pertama di Indonesia dengan motor listrik sebagai basic kustom-nya," sambungnya.

Istimewa
Konfrensi pers kompetisi motor listrik SMEV BUILD OFF 2024 'Let’s Move and Feel The Freshness' di daerah Antasari, Cilandak,Jakarta Selatan, Kamis (7/3/2024).

Donny berharap, program ini dapat memberikan pengalaman baru bagi builder untuk melakukan perubahan terhadap motor listrik.

Baca Juga: SMEV dan DAVOS Gelar Kompetisi Modifikasi Motor Listrik Untuk Builder

Sekaligus juga memberikan pengenalan serta edukasi yang baik dalam upaya sosialisasi kendaraan roda dua berbasis baterai di Indonesia.

Enggak sendirian, dalam program ini SMEV bekerja sama dengan brand permen DAVOS. 

DAVOS hadir untuk mensupport kreatifitas anak-anak bangsa melalui beberapa program, salah satunya di program Bike Build Off ini.

“Kerjasama dengan SMEV ini sejalan dengan spirit baru dari DAVOS untuk menjadi brand yang peduli dengan dunia Eco Green dan Sustainability," kata Dwi Susiyanti, Head Communication PT. Slamet Langgeng selaku produsen dari permen DAVOS.

"DAVOS tidak ragu untuk menggandeng SMEV yang merupakan brand motor listrik lokal di Indonesia untuk meramu program SMEV BUILD OFF 2024 'Let’s Move and Feel The Freshness' karena memiliki kesamaan visi dan misi yang sama," jelasnya.

Yuka S./MOTOR Plus
Program SMEV BUILD OFF 2024 'Let’s Move and Feel The Freshness' resmi digelar.

Untuk tahap awal, nantinya akan ada seleksi desain dari para builder yang dilakukan mulai 11 Maret sampai 25 Juni 2024.

Untuk informasi detail mengenai proses pendaftaran dan juga ketentuan lainnya bisa dicek langsung di akun Instagram @smevmoto.

Nantinya modifikasi motor listrik SMEV terbaik akan dipajang di event Kustomfest 2024 di Yogyakarta.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular