MOTOR Plus-online.com - Balapan Mandalika Racing Series (MRS) bakal digelar 25-26 Mei nanti.
Kejurnas balap motor sport ini, saat seri pertama sudah jadi sorotan karena diikuti rider papan atas.
Tidak hanya itu, saat seri perdana 2-3 Maret, MRS juga ditayangkan secara live di YouTube.
Penyelengara MRS yaitu Pride Motorsport, konon menyiapkan peralatan seperti kamera yang makin canggih nanti.
Hal ini terungkap, saat buka bersama MRS di dealer Ohlins Cikini, Rabu (20/3/2024 ).
"Live streaming kemarin salah satu yang terbaik di nasional, menggunakan 12 kamera untuk mengcover area sirkuit dan paddock Mandalika," terang Eddy Saputra, Deputi Olahraga Sepeda Motor IMI Pusat.
Kehadiran live streaming ini, membuat penggemar balap bisa nonton balapan melalui gadget dan smartphone mereka.
"Seri pertama masih banyak belajar, dari pengalaman ini diharapkan seri kedua bisa maksimal," kata Eddy.
Tidak hanya kehadiran alat live stream baru, balapan MRS seri kedua juga bertambah kelas baru.
Kelas baru itu adalah Sport 150 Junior khusus buat pembalap muda, yang umurnya dibatasi.
Baca Juga: Kejurnas Sport MRS 2024 Dibikin Lima Putaran, Pakai Metode Balap World Superbike
"Khusus buat 15 tahun ke bawah, rata-rata anak yang masih belajar di sekolah balap," terang Eddy.
Kelas baru ini, mewadahi para pembalap muda yang ingin merasakan balap di Mandalika dengan sport.
"Untuk perjenjangan lebih pas motor sport, mengikuti Eropa yang sudah aktif balapan sport sejak muda," kata Eddy.
Selain kelas baru, Pirelli sebagai suplier ban juga membocorkan ban balap yang bakal dipakai.
"Nanti pakai ban Pirelli baru, yang pakai teknologi dari World Superbike," kata Andreas Somawidjaja, Head of Pirelli Departement at PT. Astra Otoparts.
Bocorannya, ban yang dipakai adalah Pirelli Diablo Rosso IV, sebelumnya kan pakai Diablo Rosso III.
Secara profil dan tread, Pirelli Diablo Rosso IV lebih agresif dan disebut ban sport / track.
Jadi bannya cocok buat trackday, namun masih nyaman buat harian dan kondisi hujan.
Nantinya ban ini dipakai di kelas sport 150 dan 250 cc, kalau UB150 tetap pakai Pirelli Rosso Corsa II.
Kita tunggu seri kedua MRS 25-26 Mei 2024 nanti, apakah bisa seheboh seri pertamanya.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR