Dilelang Rp 6 Jutaan Motor Murah Honda Revo 2023 Surat-surat Komplet Lokasi Medan Siap Jadi Hak Milik

Galih Setiadi - Selasa, 26 Maret 2024 | 11:45 WIB
JBA
Motor murah Rp 6 jutaan berupa Honda Revo dilelang di Medan.

MOTOR Plus-online.com - Kesempatan bagus bisa punya motor murah tahun 2023 dengan harga mulai Rp 6 jutaan.

Ada motor murah yang dilelang dengan harga Rp 6 jutaan berupa Honda Revo tahun 2023 dokumen lengkap di Medan.

Enggak perlu bingung untuk mendapatkan motor dengan modal murah, tinggal ikutan lelang bro.

Salah satunya lelang yang diadakan JBA Cabang Medan.

Penawaran berlangsung mulai hari ini, Selasa (26/3/2024) pukul 13:00 WIB.

Untuk lokasinya berada di Jalan Gatot Subroto KM7 No.8 (100 M Setelah Lotte Mart), Medan, Sumatera Utara.

Beberapa motor dilelang dengan kondisi yang beragam, salah satunya Honda Revo Fit FI tahun 2023.

Mengutip website resmi JBA, motor dengan nomor polisi BK 6072 VCC ini dibuka dengan harga dari Rp 6.500.000.

Baca Juga: Bayar Rp 3 Juta Bawa Pulang Motor Murah Honda Supra X 2014 Kondisi Mulus Dokumen Lengkap

Menariknya, harga segitu sudah lengkap dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB).

Selain itu, masa berlaku STNK masih aktif sampai dengan 1 September 2024.

Hanya saja, brother perlu memperhatikan kondisi motor dengan tipe bebek dan kapasitas mesin 110 cc ini.

Di bagian mesin yang digolongkan grade F, disebutkan dalam kondisi mati, tidak ada kunci, gear rantai set tajam/tipis, dinamo starter dan kiprok rusak.

JBA
Kondisi Honda Revo yang dilelang Rp 6.500.000

Kemudian, pada bagian eksterior yang tergolong grade D, tertulis sokbreker belakang dan mika spidometer gores kecil.

Gimana bro, berminat dengan motor murah yang satu ini?

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular